Angeline

Denpasar (Metrobali.com)-

Ratusan sukarelawan kemanusiaan dan wisatawan mancanegara di Denpasar, Bali, turun ke jalan untuk menyebarkan brosur berisi informasi terkait Angeline (8), bocah yang hilang sejak Sabtu (16/5).

“Ini merupakan bentuk kepedulian kami untuk membantu kepolisian dan keluarga,” kata perwakilan relawan Yayasan Sahabat Bali, Juliana di Denpasar, Rabu (3/6).

Dia menjelaskan bahwa para sukarelawan tersebut berasal dari berbagai kalangan mulai dari aktivis perempuan dan anak dan sukarelawan ibu-ibu yang merupakan perkumpulan warga negara asing di Kerobokan, Kabupaten Badung.

Selain itu sukarelawan anak-anak “safe childhood” yang bermarkas di Inggris hingga pencinta motor gede juga ikut terlibat.

Selain relawan dan turis, puluhan anak-anak yang merupakan teman sekolah Angeline di SD 12 Kesiman, Sanur, Denpasar juga tidak ketinggalan bergerak menyebarkan informasi terkait Angeline.

Mereka kemudian berjalan kaki sekitar dua kilometer yang dimulai dari kediaman Angeline di Jalan Sedap Malam hingga Jalan By Pass Ngurah Gang Nuri I dan kembali ke kediaman bocah cantik itu.

Jalan tersebut merupakan rute yang kerap dilalui oleh bocah malang tersebut saat ia berangkat ke sekolah dengan berjalan kaki.

Dengan mengenakan baju berwarna putih, para sukarelawan kemudian membagikan brosur kepada warga sekitar dan kepada pengendara yang melintas.

Beberapa sukarelawan mengaku bahwa keikutsertaan mereka merupakan niat yang tulus sebagai bentuk kepedulian terhadap bocah malang itu.

“Kami ingin membangkitkan kesadaran masyarakat juga sehingga kami berharap Angeline ditemukan lebih besar lagi,” kata Silvia, seorang warga Denpasar yang menjadi sukarelawan dadakan.

Sebelumnya, secara mandiri ia juga menyebarluaskan informasi terkait Angeline di media sosial.

Niko Kockelmann, turis dari Jerman yang tengah berlibur di Pulau Dewata juga ikut terlibat berjalan kaki menyebarkan brosur Angeline.

Ia tergugah untuk ikut karena anak hilang kerap terjadi di Eropa.

“Saya ikut berjalan kaki menyebarkan brosur biar Angeline segera ditemukan. Saya tahu informasi ini dari teman-teman dan media sosial, facebook,” katanya. AN-MB