Sosialisasi program KKBPK di jembrana lewat lomba jingle

Jembrana (Metrobali.com)-

Dinas PPPA-PPKB Kabupaten Jembrana gencar mensosialisaikan program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga demi terbentuknya keluarga yang unggul dan berkualitas di Kabupaten Jembrana.

Memperingati hari Sumpah Pemuda yang jatuh 28 oktober lalu, dinas PPPA-PPKB kabupaten jembrana melaksanakan lomba jingle bagi siswa-siswi SMA dan diikuti oleh perwakilan tiap kecamatan sekolah menengah atas se-kabupaten Jembrana, Rabu (30/10) kemarin di Gedung Kesenian Bung Karno Jembrana.

Lomba jingle yang mengkolaborasikan lirik dan musik, dipilih sebagai sarana Komunikasi Informasi dan Edukasi bagi para generasi muda tentang Program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) dan disaksikan langsung oleh Kepala Dinas PPPA-PPKB Jembrana Ni Kade Ari Sugianti.

Ketua panitia, I Putu Suarnita mengatakan, sosialisasi program kkbpk kepada generasi muda harus melalui kegiatan yang mudah diterima oleh generesi muda. “Dengan cara-cara yang dekat dengan aktivitas remaja, program kkbpk akan lebih mudah dipahami dan diterima oleh remaja sebagai generasi muda” ujar suarnita

Menurut Ari Sugianti program KKBPK yang diantaranya menghindari pernikahan dini, mengetahui umur ideal pernikahan, menghindari sex pranikah, menghindari NAPZA dan menjaga kesehatan reproduksi penting untuk disosialisakan kepada dan diantara para generasi muda demi terbentuknya keluarga yang unggul dan berkualitas. “Melalui lomba ini diharapkan para siswa sebagai generasi muda paham dan mengenal maksud dan tujuan program KKBPK sebagai dasar perencanaan keluarga nantinya demi mewujudkan keluarga yang unggul dan berkualitas,” ujarnya.

Lebih jauh Ari Sugianti berharap kegiatan kampanye program KKBPK ini dapat dilaksanakan setiap saat kepada dan diantara para generasi muda. “Tidak hanya saat lomba, namun setiap saat dalam kehidupan sekolah dan sosialnya para pemuda agar menyempatkan diri mensosialisasikan program KKBPK kepada teman sebayanya,” lanjut Ari.

Mengalahkan 4 kontestan lainnya, SMAN 1 Pekutatan keluar sebagai juara 1 dan berhak atas hadiah sebesar 3,5 juta rupiah. Humas Pemkab Jembrana)