Taruna-Taruni Jurusan Teknik Transmisi Telekomunikasi  PKL di Berbagai Airnav Indonesia

 

Denpasar (Metrobali.com)-

 

SMK Penerbangan Cakra Nusantara merupakan sekolah penerbangan pelopor pertama dan satu-satunya di Indonesia yang membuka jurusan Teknik Transmisi Telekomunikasi Penerbangan. Di dalam dunia penerbangan, Telekomunikasi dan Navigasi udara merupakan hal yang sangat penting dimana sistem komunikasi ini tidak boleh terputus dalam kondisi apapun, karena jika terputus dapat membahayakan jalur penerbangan dan komunikasi antara bandara dan pesawat terbang.

Dalam mempersiapkan tenaga teknisi yang handal dan professional, serta akan kebutuhan tenaga teknisi transmisi telekomunikasi penerbangan yang semakin tinggi, SMK Penerbangan Cakra Nusantara melatih dan mendidik Taruna-taruni bidang Teknik Transmisi dan Telekomunikasi Penerbangan untuk menjadi tenaga professional di bidangnya. Melalui penerapan Kurikulum 2013, riil dan sudah terstandarisasi Indonesia Association Aviation School, ber-ISO 9001:2015 dan Sinkron dengan User di luar negeri, SMK Penerbangan Cakra Nusantara menekankan pada praktek. Hal ini selaras dengan konsep pemerintah 3:2:1, yaitu 3 Semester PKL atau Magang, 2 Semester Teori, 1 Semester fokus uji Kompetensi.

Made Sutawan, S.Kom, selaku Guru SMK Penerbangan Cakra Nusantara bidang Teknik Transmisi Komunikasi mengatakan, “Dalam menunjang kegiatan praktek, pihak sekolah sudah menjalin kerjasama dengan berbagai Airnav Indonesia. Melalui kerjasama ini, harapan kedepannya Taruna-taruni kami mampu bersaing di Industri Penerbangan”

Ia juga menambahkan, “Taruna-taruni kami langsung menggunakan teknologi terkini yang dipakai di Dunia Usaha dan Dunia Industri, bukan menggunakan alat-alat yang sudah usang sehingga lulusannya akan lebih kompeten”. Selain jurusan ini, tersedia jurusan penerbangan lainnya yakni: Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran (Bandara), Pemeliharaan dan Perbaikan Motor dan Rangka Pesawat Udara (Airframe Power Plant), Pemeliharaan dan Perbaikan Instrumen Elektronika Pesawat Udara (Electrical Avionics). Bagi adik adik SMP atau  sederajat yang tertarik berkarir di bidang Penerbangan dan Kedirgantaraan dapat datang langsung ke Jalan Drupadi No. 27 Denpasar atau menghubungi nomor pendaftaran (0361) 4742600 kunjungi  www.smkpenerbangan.sch.id .

Editor : Whraspati Radha