Jakarta (Metrobali.com) –

Sistem perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) sempat mengalami kendala teknis pada pagi ini sehingga beberapa pelaku pasar saham tidak bisa melakukan transaksi.

“Ada yang aneh pada sistem ‘runing trade’ beberapa ‘platform online treding’ pagi ini karena tidak berjalan normal seperti biasa, sehingga ada kecurigaan sistem perdagangan sedang terganggu,” ujar Analis Teknikal Mandiri Sekuritas, Satriawan di Jakarta, Senin.

Ia mengaku khawatir dengan kondisi ini karena di pasar saham risiko yang paling beasar adalah likuiditas, yaitu tidak bisa menjual sahamnya ketika koreksi seperti sekarang ini.

Ketika dikonfirmasi mengenai hal itu, pihak Bursa belum memberi tanggapan. Sekitar pukul 09.55 WIB sistem perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia mengalami gangguan teknis sehingga pelaku pasar tidak bisa bertransaksi.

Sementara pada pukul 10.10 WIB, sistem perdagangan saham di BEI sudah kembali normal.