Tim Satgas Covid-19, Rabu (21/7/2021) malam melaksanakan razia vaksin di Pasar Senggol Negara.

Jembrana (Metrobali.com)-

 

Tim Satgas Covid-19, Rabu (21/7/2021) malam melaksanakan razia vaksin di Pasar Senggol Negara. Razia menyasar warga yang berbelanja maupun melintas di Jalan Pahlawan, Kota Negara

Kegiatan melibatkan petugas gabungan dari Polres Jembrana, Kodim 1617/Jembrana, Sat Pol PP dan Dinas Perhubungan Jembrana dimulai dari pukul 18.00 hingga 21.00 Wita.

Razia vaksin di hari pertama pelaksanaan PPKM level III menjadi atensi Bupati Jembrana I Nengah Tamba dan Jajaran Forkopimda Jembrana. Bahkan Bupati Tamba bersama Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf. Hasrifuddin Haruna dan Kapolres Jembrana AKBP I Ketut Gede Adi Wibawa terjun langsung menghimbau masyarakat untuk disiplin prokes dan vaksin.

Himbauan dan ajakan untuk vaksinasi juga disampikan Waka Polres Jembrana Kompol Marzel Doni, Kabag Ops Polres Jembrana, Kompol Wayan Sinaryasa dan Asisten II dan III pada Setda Jembrana, Kepala Sat Pol PP Jembrana, Kepala Dinas terkait dan Camat Jembrana.

Hingga razia berakhir pukul 21.00 Wita, sebanyak 21 orang terjaring karena belum divaksin. Mereka kemudian diarahkan menuju Gerai Vaksin di Pasar Senggol Negara untuk mendapatkan vaksin. Dari 21 pengguna jalan yang terjaring, 20 orang langsung mendapatkan suntikan vaksin. Sedangkan 1 orang dinyatakan tidak lolos screening.

Bupati Jembrana I Nengah Tamba mengatakan kegiatan razia vaksin ini bertujuan untuk mengecek dan memastikan warga Jembrana sudah tervaksin semua. Terlebih mulai hari ini Rabu (21/7/2021) ada relaksasi perpanjangan waktu operasional sampai jam 21.00 Wita dari sebelumnya hanya sampai jam 20.00 Wita.

“Kita cek disini (Pasar Senggol Negara. Ternyata masih ada yang belum melakukan vaksin dengan berbagai alasan” ungkap Bupati Tamba ditemui seusai razia vaksin di Pasar Senggol Negara, Rabu (21/7/2021).

Dengan temuan ini sambung Bupati Tamba, masih ada masyarakat yang belum tahu dan mengerti manfaat vaksin. Padahal vaksin itu sangat penting untuk kesehatan dalam menjaga kekebalan tubuh dalam upaya mencegah penularan Covid-19.

“Ini baru satu tempat. Kegiatan ini rutin kita adakan. Mau tidak mau akan kita lakukan untuk memastikan warga sudah divaksin. Besok juga ada” ungkpanya.

 

Pewarta : Komang Darmadi