Sekda Jembrana gede Gunadnya (1)

Jembrana (Metrobali.com)-

Proyek pengurugan kolam labuh di pantai Pengambengan oleh Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Pengambengan yang distop Sat Pol PP Jembrana, Kamis (27/11) kemarin, mendapat dukungan Sekda Jembrana Gede Gunadnya.

Dukungan terhadap tindakan Sat Pol PP disampaikan Gunadnya saat menerima Kasi Pengembangan PPN Pengambengan, Budi Priantono bersama pihak rekanan, Jumat (28/11).

Menurut Gunadnya, Pemkab Jembrana hingga saat ini belum menerima informasi maupun pemberitahuan terkait adanya proyek pengurugan di kolam labuh di pantai Pengambengan sebagai pengembangan PPN Pengambengan. “Meskipun ini proyek pusat, pemkab sebaiknya juga diberitahu. Sehingga kedepan tidak menimbulkan masalah” ujar Gunadnya.

Pihaknya juga meminta kepada pihak PPN Pengambengan agar melakukan sosialisasi terlebih dahulu, sehingga warga sekitar juga mengerti. “Kapan waktunya silahkan tentukan. Apakah mereka atau kami yang mengundang, yang penting semuanya bisa menjadi jelas” imbuhnya.

Sementara itu, Budi Priantono saat dikonfirmasi mengatakan pihaknya siap untuk melakukan sosialisasi. “Kami akan carikan waktunya. Sekarang kami masih koordinasikan” ujarnya. MT-MB