dies natalis warmadewa

Denpasar (Metrobali.com)-


Gubernur 
Bali Made Mangku Pastika meminta agar Universitas Warmadewa benar benar menjadi “menara air”, yang memberikan kesegaran, kesejukan sekaligus menghapuskan dahaga seluruh komponen masyarakat terutama dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia Bali secara keseluruhan. Hal ini disampaikan saat menghadiri acara peringatan HUT yayasan kesejahteraan KORPRI Provinsi Bali dan dies natalis ke 30 universitas warmadewa, dikampus setempat, selasa ( 17/9 ). 
   Unwar jug a diminta untuk dapat meningkatan pemanfaatan ilmu pengetahuan dan teknologi baru yang hasilnya dapat dimanfaatkan segala bidang kehidupan, selain  diharapkan mampu menjadi tempat menuntut ilmu yang baik dan berkualitas bagi semua insan. Perguruan tinggi yang  memiliki 7 fakultas dan 4 pasca sarjana, serangkaian dies natalisnya yang ke 30, juga menyelenggarakan seminar internasional  bertajuk “ On sustainable agriculture food and energy ( SAFE ) 2014” yang diikuti 14 negara dengan jumlah peserta 265 orang.

Ketua yayasan kesejahteraan KORPRI Provinsi Bali, AA Gde Oka Wisnumurti mengatakan akan terus berupaya meningkatkan strategi pembangunan karakter mahasiswa dalam menghadapi tantangan ke depan sehingga di usianya yang memasuki usia ke 3 dasa warsa ini mampu menjadi perguruan tinngi  yang mumpuni dan menghasilkan regenerasi yang berkualitas.

Melalui peringatan yayasan kesejahteraan KORPRI Provinsi Bali ini juga diharapkan mampu mendukung program pemerintah daerah bali dalam rangka mewujudkan masyarakat yang maju, aman, damai dan sejahtera. 

Sejalan dengan era globalisasi yang penuh persaingan, yayasan kesejahteraan KORPRI Provinsi Bali juga diharapkan semakin mendorong komitmen untuk memantapkan tugas pengabdian kepada maayarakat, bangsa dan negara. AD-MB