Polres Buleleng, Den POM dan Dishub, Gelar Razia Gabungan
Polres Buleleng, Den POM dan Dishub, Gelar Razia Gabungan/MB
Buleleng (Metrobali.com)-
Rahasia gabungan Satlantas Polres Buleleng, Den POM TNI AD dan Dishub Buleleng di Terminal Banyuasri Singaraja, berhasil menindak para pelanggar. Diantaranya untuk Sat Lantas melakukan 16 penindakan terhadap 9 orang pelanggar SIM dan 7 STNK. Selanjutnya dariu Dishub Buleleng menemukan adanya 5 buku KIR yang telah habis masa berlakunya. Sedangkan razia yang dilakukan Den POM TNI AD berhasil menyita 4 jaket TNI dan 1 Pilkep Raider yang digunakan masyarakat sipil.
Kasat Lantas Polres Buleleng, AKP Nyoman Sugianyar seijin Kapolres Buleleng AKBP Kurniadi usai melakukan kegiatan razia, Selasa (8/9) mengatakan dilakukannya razia gabungan yang melibatkan unsur TNI AD serta Pemkab Buleleng dalam hal ini Dishub Buleleng, merupakan bentuk sinergitas antar institusi. Artinya dalam razia ini, masing-masing memiliki target terhadap pelaku pelanggaran.
”Dalam kegiatan razia ini, kami masing-masing memiliki target, misalnya dari kami Satlantas menyasar pelanggaran lalu lintas terutama penggunaan HP saat berkendaraan. Kalau dari pihak TNI menindak pelanggaran yang dilakukan oleh anggotanya bersama penggunaan atribut TNI oleh sipil. Sedangkan untuk Dishub melakukan penertiban ijin serta KIR,” terangnya.
Lebih lanjut Nyoman Sugianyar mengatakan pada satu bulan terakhir ini, kasus laka lantas sudah ada menurunan. Hal itu terjadi. Karena selama ini, berbagai uapaya telah dilakukan guna menekan angka kecelakaan laluliontas dengan  cara memberikan penyuluhan kesekolah maupun memasang banner,”Kami melakukan sosialisasi kesekolah-sekolah, terutama menyampaikan tata cara mengendarai sepeda motor yang baik dan aman” ujar Nyoman Sugianyar
Kegiatan razia gabungan ini mendapat apresiasi dari Dan Sub Den POM 93 Singaraja, Kapten CPM. Guntur Wiyono. Menurutnya untuk kedeopannya nanti, diharapkan Den POM 93 Singaraja dilibatkan, baik itu formal maupun non formal guna menunjukan kepada masyarakat, bahwa TNI dan Polri di Buleleng sangat solid. “Melalui kegiatan operasi gabungan ini, menunjukan bahwa TNI Polri di Buleleng cukup solid dan terkoordinasi. Sehingga kedepannya nanti, agar bisa ditingkatkan guna mnelaksanakan kegiatan secara bersama-sama” tandasnya. GS-MB