Klungkung (Metrobali.com)-

Tetap tingkatkan kinerja agar nantinya proses pengerjaan bisa selesai tepat waktu dengan kualitas yang maksimal. Hal tersebut disampaikan Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta saat melakukan peletakan batu pertama tanda dimulainya revitalisasi di Lapangan Umum Pau Desa Tihingan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Senin (29/5). Turut hadir, Ketua KONI Klungkung, I Wayan Subamia, Camat Banjarangkan, Dewa Made Aswin serta instansi terkait lainnya.

Bupati Suwirta juga menambahkan bahwa revitalisasi lapangan ini dilakukan untuk membuat lapangan sepak bola standar nasional. Bupati menugaskan Camat Banjarangkan agar mengawasi proses pengerjaan ini dengan sebaik-baiknya dengan memperhatikan kualitas agar tidak asal-asalan sehingga setelah direvitalisasi tidak cepat rusak. Selain itu, Bupati juga meminta kepada rekanan agar bekerja dengan baik sehingga hasilnya nanti juga bisa maksimal. “Mudah-mudahan pengerjaan revitalisasi lapangan ini dapat berjalan lancar dan tentunya bisa dimanfaatkan dengan baik sehingga nantinya bisa melahirkan bibit-bibit atlet khususnya pemain bola yang handal,” harap Bupati Suwirta.

Sementara itu, nilai kontrak Pekerjaan revitalisasi lapangan Umum Pau Desa Tihingan ini senilai Rp. 1.229.671.308,60 dengan waktu pelaksanaan selama 120 hari kalender dan dikerjakan oleh CV. Dwi Putra Tunggal.

 

Sumber : Humas Pemkab Klungkung