penjor

Gianyar (Metrobali.com)-

Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, menggelar lomba penjor untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-69 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Koordinator Panitia Lomba Penjor Merah-Putih Kabupaten Gianyar, I Gede Astawa, Selasa (5/8), mengatakan bahwa penilaian lomba dilaksanakan pada 8-22 Agustus 2014 dari depan kantor Pemkab Gianyar hingga lapangan Astina Raya.

“Sampai saat ini sudah ada 74 instansi yang mendaftarkan diri pada lomba ini,” katanya seusai pertemuan teknis di kantor Pemkab Gianyar.

Beberapa instansi yang mengikuti lomba penjor tersebut adalah Kodim 1616, Denzipur 9/YKR, Polres, Pengadilan Negeri, Kejaksaan Negeri, BUMD, kantor kecamatan, dan dinas lainnya.

Dalam lomba tersebut, pihak panitia mengeluarkan ketentuan bahwa setiap instansi wajib membuat satu penjor yang dibuat oleh tim beranggotakan empat sampai 10 orang, tinggi penjor 8-10 meter dari permukaan tanah, garis tengah bambu penjor minimal 10 centimeter, penjor berbahan lontar, dan hiasan penjor dibuat seindah-indahnya sesuai kreativitas peserta.

“Namun tidak dilengkapi dengan canang, pala bungkah, pala gantung, ‘rerasmen’ lainnya yang biasa digunakan untuk ritual umat Hindu,” kata Astawa.

Unsur penilaian ditekankan pada kreativitas, bentuk, estetika, kebersamaan, dan bernuansakan NKRI.

“Penjor harus bisa menggelorakan kembali semangat nasionalisme masyarakat sekaligus memelihara nilai-nilai budaya Bali yang luhur,” ujarnya . AN-MB