Jembrana (Metrobali.com)
Terduga pelaku pencurian sepeda motor, Heri Susanto (39) nekat terjun ke laut di Pelabuhan Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, Bali, Sabtu (24/2/2024). Sementara rekannya, Aan Hasah Nahkrowi (26) berusaha bersembunyi diatas truk menghindari kejaran petugas.
Kedua terduga pelaku dari informasi hendak kabur ke Jawa melalui Pelabuhan Gilimanuk setelah melakukan aksinya mencuri sepeda motor NMax di wilayah Kuta Utara, Badung, Bali.
Setelah berhasil dibekuk petugas, kedua pelaku asal Kelurahan Kemulan, Kabupaten Malang, Jawa Timur (Jatim) kemudian dibawa ke Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk.
Kapolsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk Kompol Dewa Putu Werdhiana, Sabtu (24/2/2024) mengatakan, penangkapan terhadap kedua terduga pelaku berawal dari informasi bahwa telah terjadi kasus pencurian sepeda motor Yamaha NMax DK-6462-FCI di wilayah Kuta Utara.
Informasi tersebut diterima sekitar pukul 08.00 oleh saksi Gusti Ngurah, pegawai Jasa Raharja yang sedang bertugas di Pelabuhan Gilimanuk. “Saksi mendapat informasi dari temannya di Denpasar,” ujar Kapolsek.
Saksi bersama petugas kemudian mengecek kendaraan yang akan menyebrang ke Jawa. Dan diketahui sepeda motor NMax DK-6462-FCI warna biru dop sudah naik ke atas kapal  Surya Aila di Dermaga MB 4 Pelabuhan Gilimanuk sehingga dilakukan pengejaran.
Menghindari pengejaran dari petugas, terduga pelaku Heri Susanto menceburkan diri ke laut. Namun tidak berselang lama ia berhasil dibekuk petugas. Sementara pelaku Aan Hasah Nahkrowi ditangkap saat bersembunyi diatas bak truk.
Pihaknya juga mengamankan beberapa barang bukti diantaranya satu unit sepeda motor N Max warna biru dop DK-6462-FCI, satu lembar STNK DK-6462-FCI atas nama I Putu Swardana alamat Banjar Tangkeban, Cemagi , Mengwi, Badung, sebuah HP Oppo warna Silver, sebuah HP Redme warna Hijau dan sebuah dompet warna hitam beserta SIM dan KTP milik terduga pelaku Heri Susanto.
“Sementara kedua terduga pelaku dan barang bukti kita amankan disini (Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk),” ujarnya. (Komang Tole)