Mangupura (Metrobali.com)-

            Dengan begitu panjangnya bentangan pantai di Kabupaten Lampung Selatan nampaknya belum bisa dimanfaatkan secara maksimal sebagai industri pariwisata, untuk itu Komisi C dan D DPRD Lampung Selatan berinisiatif melakukan studi banding di Kabupaten Badung pada Senin (20/2) kemarin. Ketua Rombongan Azmi Aziz, SE bersama rombongan diterima Bupati Badung diwakili Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Badung Cok. Raka Darmawan di Kriya Gosana Puspem Badung.
            Ketua Rombongan Azmi Aziz mewakili ke 23 Anggota Komisi C dan D menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat dari Kabupaten Badung,”semoga kunjungan ini akan terus berlanjut dan terjalin dengan baik dimasa mendatang” ujarnya. Aziz mengungkapkan Kabupaten Lampung Selatan memiliki potensi alam yang cukup besar dalam membangun industri kepariwisataan di Kabupaten ini, untuk itu pada kesempatan ini berbagai kiat dan kebijakan dari Pemkab Badung dalam memajukan pariwisata di Badung termasuk peran pihak ketiga dan bagi hasilnya.”kami ingin belajar banyak dari Kabupaten Badung dalam mengembangkan industri pariwisata Lampung Selatan, utamanya kami juga ingin belajar tentang wisata bahari di Badung” pungkas Aziz.
            Cok. Raka Darmawan secara singkat menjelaskan geografis Kabupaten Badung yang terbagi dalam tiga wilayah pembangunan yaitu Badung Utara, Badung Tengah dan Badung Selatan. Badung selatan sendiri dari tiga kecamatan dan didominasi oleh industri pariwisata termasuk wisata baharinya yang dipusatkan di Kuta Selatan. Cok Raka juga dengan cermat memberikan jawaban-jawaban dari quisioner yang diberikan oleh Komisi C dan D DPRD Lampung Selatan,”semoga kunjungan kerja ini tidak saja menjadi ajang study banding namun bisa dijadikan sebagai silaturahmi dalam mempererat hubungan Kabupaten Lampung Selatan dengan Kabupaten Badung,” ungkap Darmawan.
            Diakhir acara juga dilakukan penukaran cinderamata antara Kabupaten Badung dengan Kabupaten Lampung Selatan. MB1