Peserta tes CPNS Kementerian Kesehatan mengerjakan soal-soal ujian di Gelora, Senayan, Jakarta, Sabtu (23/10) Ilustrasi

Tabanan (Metrobali.com)-

Kepala Kantor Regional X Badan Kepegawaian Nasional (BKN) Denpasar, Bali I Made Ardita memantau penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Tabanan saat memasuki tes kompetensi dasar menggunakan sistem “Computer assisted test (CAT).

Made Ardita, Minggu (16/11) menjelaskan, penggunaan sistem CAT dalam penerimaan CPNS di masing-masing daerah, bertujuan untuk meningkatkan transparansi, obyektifitas dan efisien.

Hasil yang diperoleh merupakan sesuatu yang diharapkan semua pihak, dimana sistem tersebut telah dilakukan BKN sejak tahun 2008.

“Banyak manfaat yang dirasakan dalam perekrutan CPNS, sekaligus sarana untuk mutasi, diklat, pemetaan pegawai hingga promosi,” kata Ardita.

“CAT juga dapat diartikan cepat, akurat dan transparan, karena soal-soal yang terdapat dalam bank data BKN kerahasiaannya terjamin, melibatkan lembaga sandi negara dan BPKP,” ujar Made Ardita.

Ia menjelaskan, tes kompetensi dasar yang diujikan meliputi 30 soal Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), 30 soal Tes Intelegensi Umum dan 35 soal Tes Karakteristik Pribadi, dengan total mecapai 100 soal.

Masing-masing peserta diberikan waktu 90 menit dengan rata-rata per soalnya adalah 50 detik. “Adapun standar nilai yang diperlukan untuk masing-masing tes, adalah 70, 75 dan 126,” jelasnya.

Sementara untuk di Tabanan sendiri, Peserta yang terdaftar di BKD mencapai 2.724 orang. Dan yang lolos seleksi administrasi mencapai 2.519 orang.

Ribuan peserta yang terdaftar tersebut, menurut Kepala BKD Tabanan Made Yasa, akan bersaing memperebutkan 128 formasi dengan 44 jabatan.

Made Ardana Menambahkan sistem CAT untuk penerimaan CPNS di Tabanan akan berlangsung selama enam hari. Dimana untuk mengikuti sistem ini, masing-masing peserta harus membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP) asli, nomor ujian dan pensil.

“Dengan memperlihatkan KTP asli, maka hal-hal yang tidak diinginkan, seperti adanya joki dapat dihindarkan,” katanya.

Setelah pelasaknaan tes, peserta langsung dapat melihat nilai tes dan lulus tidaknya peserta masih harus menunggu hasil akhir dari Panitia Seleksi Nasional (panselnas). AN-MB