Membuka Seluas-luasnya Partai di Luar PDI Perjuangan untuk mendukung KBS-ACE
Cagub Bali yang diusung PDI Perjuangan Wayan Koster saat memberi keterangan pers kepada wartawan
Cagub Bali yang diusung PDI Perjuangan Wayan Koster saat memberi keterangan pers kepada wartawan

Denpasar (Metrobali.com)-

Setelah PDI Perjuangan mengumumkan rekomendasi paket Cagub dan Cawagubnya kepada Wayan Koster dan Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati atau yang disebut paket KBS-ACE, oleh Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri pada tanggal 11 November 2017 di Kantor DPP PDI Perjuangan, pasangan kandidat KBS-ACE kemudian langsung tancap gas menindaklanjuti surat keputusan rekomendasi tersebut dengan menggelar rapat pembentukan Ketua Tim Pemenangan KBS-ACE di tingkat Provinsi, Kabupaten dan Kota se-Bali yang dilaksanakan di Sekretariat DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali, Jumat (17/11) kemarin.
“Kami langsung menindaklanjuti rekomendasi Ibu Ketua Umum untuk menyusun sistem dan strategi pemenangan Pilgub Bali 2018”, ungkap Calon Gubernur Bali yang diusung PDI Perjuangan Provinsi Bali, Wayan Koster, saat keterangannya kepada awak media.
Cagub Bali yang juga Ketua DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali dan semakin populer dengan sebutan KBS ini, mengatakan sesuai arahan Ibu Ketua Umum, PDI Perjuangan di Bali harus mampu memenangkan Pilgub Bali.
“Semua jajaran partai juga harus solid bekerja untuk mencapai target yang telah ditentukan di tingkat Provinsi Kabupaten dan Kota se-Bali”, kata KBS.
Cagub KBS yang berasal dari Desa Sembiran Buleleng ini, juga menyatakan PDI Perjuangan saat ini semakin kompak dan solid karena semua kader yang duduk di legislatif dan eksekutif termasuk simpatisan mendukung KBS-ACE menuju Gubernur dan Wakil Gubernur Bali 2018-2023.
“Kami pastikan saat ini partai solid, kompak, berdisiplin dan akan bekerja keras dengan sekuat tenaga untuk melakukan langkah-langkah untuk memenangkan paket KBS-ACE”, kata KBS.
Karena itu, untuk melaksanakan tugas besar ini, ungkap KBS, tim KBS-ACE telah memutuskan untuk menugaskan kepada seluruh kader partai untuk menjadi tim pemenangan. Sedangkan yang ditunjuk sebagai Ketua Tim Pemenangan KBS-ACE di Provinsi adalah Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Badung yang juga Bupati Badung, Nyoman Giri Prasta.
Penetapan Nyoman Giri Prasta karena dianggap figur yang tepat sebagai Ketua Tim Pemenangan. “Namun karena Giri Prasta juga sebagai Bupati Badung maka kami juga harus menghormati dan mengikuti aturan KPU seperti cuti saat masa kampanye”, kata KBS yang didampingi Nyoman Oka Antara, Ketut Suryadi, Alit Kelakan, Nyoman Giri Prasta, Wayan Widia dan Nyoman Parta.
Ditambahkannya, untuk Ketua Tim Pemenangan KBS-ACE di tiap kabupaten kota, masing-masing untuk Kota Denpasar dipegang I Gusti Ngurah Gede yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Denpasar, untuk Kabupaten Badung ketua timnya I Gusti Anom Gumanti, di Kabupaten Tabanan ketua timnya adalah Ketua DPC PDI Perjuangan Tabanan Komang Gde Sanjaya, di Kabupayen Jembrana diketuai Made Kembang Hartawan. Sementara untuk Ketua Tim Pemenangan KBS-ACE di Kabupaten Buleleng ditunjuk Gede Supriatna.
“Mengapa kami menunjuk Gede Supriatna, selain Ia sudah pengalaman menjadi ketua tim pemenangan PAS saat pilbup Buleleng, Supriatna kerjanya rapi dan disiplin”, ujar KBS.
Untuk di Kabupaten Karangasem, Ketua Tim Pemenangan KBS-ACE ditunjuk kepada Gede Dana, di Kabupaten Bangli diketuai Sang Nyoman Sedana Artha, di Kabupaten Gianyar ditunjuk Wayan Tagel, dan di Kabupaten Klungkung dipegang Anak Agung Gede Anom. Ketua Tim Pemenangan ini, diperintahkan untuk segera menyusun struktur dan personalia tim pemenangan secara lengkap dalam seminggu ke depan.
Untuk memenangkan pertarungan di Pilgub Bali tahun 2018, KBS-ACE telah merancang program dan strategi dengan pola mensinergikan semua kekuatan kader partai baik di struktur, eksekutif dan legislatif. Sementara itu, Nyoman Giri Prasta menyampaikan kesiapannya mengemban tugas besar ini untuk memenangkan KBS-ACE.
“Kami akan menyiapkan strategi pemenangan dan kita akan bekerja bergotong royong membawa KBS-ACE sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Bali masa bakti 2018-2023”, ungkap Ketua Tim Pemenangan Provinsi paket KBS-ACE, Nyoman Giri Prasta.
Ditambahkan juga, PDI Perjuangan membuka ruang seluas-luasnya kepada partai politik yang ingin mendukung dan memenangkan paket KBS-ACE untuk bersama-sama membangun Bali. “Bersama KBS-ACE membangun Bali dengan sistem One Island One Management satu pulau dengan satu manajemen melalui penerapan pola pembangunan nasional semesta berencana”, tutupnya. ARI-MB