Klungkung ( Metrobali.com )
Tempat pemotong hewan yang berada di Kali Unda Klungkung geger. Pasalnya seorang warga Klungkung ditemukan hendak bunuh diri. Dia adalah seorang nenek Gusti Ayu Santini 60 alamat jalan Srikandi, Klungkung.
Di TKP tampak nenek tersebut dalam keadaan sehat namun terlihat dari wajahnya kebingungan. Menurut saksi Ida Bagus Juliarta 40 asal Satria saat itu dilihatnya korban naik ketangga menuju Dam Kali Unda berusaha membuka pintu pagar. Sepontan saksi naik untuk membujuk korban turun dan korabn menuruti. “Saya saat itu sedang mandi yang tidak jauh dari korban naik ketangga, nenek itu saya lihat sudah dari pukul 07.30 wita berada di tempat dimana saya mandi ” ujar saksi di TKP.
Sementara menurut menantu korban yang mengaku bernama Ketut Artina 30 mertua sudah hilang kemaren sekira pukul 09.00 wita setelah dicari ditemukan di Jembatan Kali Unda oleh Desak Eben dan diajak pulang ke jalan rama, ujar Artana. Pada hari Senin 12/11 sekira pukul 07.30 wita korban berada di tempat pemotongan hewan itupun diketahui saksi Ida Bgs Jinarta, imbuhnya.
Sementara menurut anak korban Desak Nyoman bahwa ibu kandungnya mempunyai penyakit gula mungkin gula darahnya tinggi menyebabkan ibunya linglung atau bingung, ujarnya saat ditemui di TKP. Sementara dari informasi keluarga korban berancana akan di bawa berobat ke RSJ Bangli. SUS-MB