MetroBali

Selangkah Lebih Awal

MPR, DPR, DPD gelar pelantikan anggota baru

Abdul Wahab Dalimunthe (FOTO ANTARA/Andika Wahyu)

Jakarta (Metrobali.com) –
MPR RI, DPR RI, dan DPD RI akan menggelar acara pelantikan anggota baru periode 2019-2024 di Gedung Nusantara, Selasa (1/10) pagi.

Berdasarkan jadwal yang diterima ANTARA, acara pertama adalah pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan anggota DPR RI yang dipimpin pimpinan sementara yang merupakan anggota DPR tertua dan termuda yaitu Abdul Wahab Dalimunthe dari Partai Demokrat dan Hillary Brigitta Lasut dari Partai Nasdem

Lalu dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan anggota DPD RI yang dipimpin pimpinan sementara yang merupakan anggota DPD RI tertua dan termuda yaitu Sabam Sirait, mewakili DKI Jakarta dan Jialyka Maharani mewakili Sumatera Selatan.

Dilanjutkan dengan pengambilan sumpah/janji anggota MPR RI dipimpin pimpinan sementara.

Pengucapan sumpah/janji anggota DPR RI, DPD RI, dan MPR RI dipandu Ketua MA yang akan dimulai pada pukul 10.00 WIB.

Acara tersebut akan dihadiri Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla. Acara tersebut juga dihadiri Ketua KPU Arief Budiman dan Komisioner KPU serta Ketua Mahkamah Agung (MA) Prof Dr. M. Hatta Ali, SH, MH. (Antara)