Jembrana (Metrobali.com)

 

Sebuah mobil jenis fortuner DK-1162-HG, Sabtu (16/1) siang terbakar di jalan nasional jurusan Denpasar-Gilimanuk tepatnya di depan Pura Puseh di Kecamatan Pekutatan.

Selain mobil, api juga membakar uang tunai senilai Rp.10 juta dan 2 buah handphone (HP) yang ada di dalam mobil.

Dari informasi pemilik mobil Darma Adi Saputra (30) dari Banjar Baluk Dua (2), Desa Baluk, Kecamatan Negara. Siang itu ia bersama istri dan anaknya hendak ke Denpasar.

Api pertama kali dilihat oleh pengendara lainnya yang ada dibelakang mobil fortuner DK-1162-HG. Mobil fortuner dan kendaraan lainnya sama-sama melaju dari arah barat (Gilimanuk) menuju ke timur (Denpasar).

Pengendara tidak dikenal ini kemudian menyalip dan memberiahu pengemudi mobil fortuner bahwa dibagian bawah mobil ada api.

Pengemudi mobil fortuner kemudian berhenti di depan Pura Puseh Pekutatan dan langsung turun bersama istri dan anaknya. Sementara api sudah membakar bagian depan mobil.

Pengemudi sekaligus pemilik mobil fortuner tidak bisa berbuat banyak. Pasalnya api dengan cepat membakar bagian depan mesin mobil dan merembet hingga ke dalam.

Api baru bisa dipadamkan sekitar dua jam kemudian setelah petugas pemadam kebakaran (damkar) Pemkab Jembrana tiba di lokasi. Kebakaran pada mobil fortuner sekitar pukul 11.10 ini diduga dipicu konsleting.

Kasat Pol PP Jembrana yang juga membawahi Bidang Damkar, Made Leo Agus Jaya, Sabtu (16/1), membenarkan adanya kejadian mobil terbakar. “Untuk memadamkan api kita menghabiskan 5 tangki air dan sebuah APAR (alat pemadam api ringan)” ujar Leo. (Komang Tole)