IMG_20150727_151541

Jembrana, (Metrobali.com) –

Memasuki tahapan pendaftaran bakal calon bupati dan wakil Bupati Jembrana, Kantor KPU Jembrana dijaga ketat aparat. Sejumlah anggota Polres Jembrana nampak mulai berjaga. Bahkan membangun tenda di sekitar kantor KPU di jalan Udayana, Negara.

Pada hari kedua pendaftaran, Senin (27/7), Wakapolres Jembrana Kompol Anak Agung Rai Laba didampingi Kapolsek Kota Negara, Kompol Made Prihenjagat dan Kasat Intel berkesempatan mendatangi kantor KPU Jembrana dan bertemu langsung dengan Ketua KPU Jembrana.

“Kedatangan kami ke KPU hanya untuk melakukan koordinasi keamanan, karena disaekitar kantor KPU kami juga akan membangun tenda” ujar Rai Laba, Senin (27/7).

Menurutnya, setiap hari pihak Polres menempatkan sekitar tujuh anggota dari Satuan Sabhara dan Intel. Polres juga telah menyiapkan pengamanan ketika ada paslon yang mendaftar dengan membawa massa.

Sementara itu, Ketua KPU Jembrana, I Gusti Ngurah Agus Darma Sanjaya mengatakan kalau pendaftaran hari kedua masih nihil. Namun dari beberapa parpol yang berkonsultasi, baru PDIP yang menyatakan akan melakukan pendaftaran pada Selasa (27/7) besok.

Ia menambahkan, selain PDIP, Golkar juga sempat melakukan konsultasi, namun pihaknya tidak mengetahui kapan akan mendaftar. MT-MB