arief budiman

Jakarta (Metrobali.com)-

Komisi Pemilihan Umum menggelar debat pertama peserta Pilpres yang berlangsung dengan metode berpasangan antar-pasangan capres dan cawapres, sebagai bagian dari tahapan kampanye di Jakarta, Senin.

Komisioner Arief Budiman mengatakan debat capres-cawapres akan berlangsung selama 90 menit dengan dipandu oleh seorang moderator yaitu Direktur Pusat Kajian Anti-Korupsi (Pukat) Universitas Gajah Mada Yogyakarta Zaenal Arifin Mochtar.

“Semua sudah disiapkan dan masing-masing pasangan calon sudah menyatakan siap untuk hadir. Durasi yang kami berikan selama 90 menit khusus untuk dialognya saja,” kata Arief di Gedung KPU Pusat Jakarta, Senin siang (9/6).

Metode debat dengan menggunakan moderator, daripada panelis, dilakukan agar pelaksanaannya lebih efektif sehingga waktu tidak terbuang pada pertanyaan-pertanyaan yang diajukan panelis, jelasnya.

Debat Capres-Cawapres yang pertama digelar di Balai Sarbini pukul 20.00 WIB dengan mengusung tema mengenai reformasi birokrasi, penegakan hukum dan efektivitas pemerintahan.

KPU mempersiapkan pelaksanaan debat sebanyak lima kali. Metode pelaksanaan debat awalnya disusun berurutan mulai dari debat antar-capres, antar-cawapres, antar-capres, antar-cawapres baru kemudian antar-pasangan.

Setelah berdiskusi dengan tim kampanye dari masing-masing pasangan calon, akhirnya disepakati pelaksanaan debat dilakukan mulai dari antar-pasangan, antar-capres, antar-capres lagi, antar-cawapres dan diakhir dengan debat antar-pasangan.

Sementara untuk tanggal pelaksanaan dan stasiun televisi yang menyiarkan debat tidak ada perubahan. Berikut adalah jadwal debat capres-cawapres Peserta Pemilu 2014: 1. 9 Juni – debat antara Prabowo-Hatta dan Jokowi-JK, dengan tema “Pembangunan Demokrasi, Pemerintahan yang Bersih dan Kepastian Hukum” (disiarkan SCTV, Indosiar dan Berita Satu TV) 2. 15 Juni – debat antara Prabowo Subianto dan Joko Widodo, dengan tema “Pembangunan Ekonomi dan Kesejahteraan Sosial” (disiarkan Metro TV dan Bloomberg TV) 3. 22 Juni – debat antara Prabowo Subianto dan Joko Widodo, dengan tema “Politik Internal dan Ketahanan Nasional” (disiarkan TV One dan ANTV) 4. 29 Juni – debat antara Hatta Rajasa dan Jusuf Kalla, dengan tema “Pembangunan Sumber Daya Manusia dan IPTEK (disiarkan RCTI, MNCTV dan Global TV) 5. 5 Juli – debat antara Prabowo-Hatta dan Jokowi-JK, dengan tema “Pangan, Energi, Lingkungan” (disiarkan TVRI dan Kompas TV). AN-MB