Keterangan foto: Salah satu kapal yang melayani penyeberangan di Selat Bali, KMP Labrita Adinda, Kamis (17/5) sore terbakar/MB
Jembrana, (Metrobali.com) –
Salah satu kapal yang melayani penyeberangan di Selat Bali, KMP Labrita Adinda, Kamis (17/5) sore terbakar.
Dari informasi, kapal yang berlayar dari Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali menuju Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur terbakar sekitar pukul 15.20 WIB.
Kapal terbakar saat akan sandar di dermaga Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi.
Saat itu kapal mengangkut  25 penumpang termasuk kru kapal, truk tronton dan truk besar masing-masing 5 unit, satu unit kendaraan keluarga dan 2 unit sepeda motor.
Manajer Operasional ASDP Gilimanuk, Heru Wahyono, Kamis (17/5), membenarkannya.
“Semua penumpangnya sudah dievakuasi ke hotel Manyar di Ketapang. Kami belum tahu apa penyebabnya” ujarnya.
Dikonfirmasi terpisah, Koordinator Pos Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Jembrana, Komang Sudiarsa, juga membenarkan dan pihaknya telah mengirimkan personil ke TKP yang masuk perairan Ketapang.
“Info terakhir yang kami dapat, kapal sudah di pelabuhan Ketapang dan seluruh penumpang sudah dievakuasi” jelasnya.
Pewarta: Komang Tole
Editor: Hana Sutiawati