Kebakaran di Ruang Rapat Beppeda Dapat Perhatian Bupati Badung Adi Arnawa
Badung, (Metrobali.com)
Kebakaran di Ruang Rapat Ratna Kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Badung, mendapat perhatian dari Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa. Bersama dengan Wakil Bupati Bagus Alit Sucipta dan Sekda IB Surya Suamba, Bupati Adi Arnawa meninjau lokasi kebakaran pada Senin (3/3).
Ruang Rapat Ratna yang terbakar, Minggu (2/3) malam, saat dikunjungi masih tertutup dan dibatasi oleh polisi atau polis line. Sehingga Bupati Adi Arnawa hanya bisa memantau dari luar dan mendapatkan penjelasan dari Sekretaris Bappeda I Ketut Wirawan. Dipastikan tidak ada arsip-arsip atau dokumen yang terbakar, karena ruangan yang terbakar hanya berfungsi sebagai ruang rapat. (Humas Badung)