Jembrana (Metrobali.com)

 

Kasus Covid-19 di Kabupaten Jembrana bertambah lima (5) kasus. Saat bersamaan sebanyak 33 pasien dinyatakan sembuh dari positif Covid-19.

Humas Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Jembrana dr. Gusti Agung Putu Arisantha mengatakan penambahan lima (5) kasus disebabkan ada yang karena kontak erat dengan pasien terkonfirnasi positif dan hasil swab.

Sedangkan 33 pasien yang dinyatakan sembuh dari positif Covid-19 menurutnya 8 pasien yang sebelumnya dirawat di RSU Negara dan 25 pasien yang sebelumnya dirawat di empat puskesmas di Jembrana.

Ia merinci 25 pasien yang sembuh di empat wilayah puskesmas di Jembrana diantaranya 7 pasien Puskesmas 1 Pekutatan, 10 pasien di Puskesmas 1 Jembrana, 4 pasien di Puskesmas Negara dan 4 pasien di wilayah kerja Puskesmas Melaya.

Dengan kesembuhan 8 pasien di RSU Negara, kini RSU Negara masih merawat sebanyak 31 pasien positif Covid-19. Sedangkan dari 25 pasien yang dinyatakan sembuh, sekarang di empat puskesmas lainnya masih dirawat 12 pasien positif Covid-19.

“Pasien yang dinyatakan sembuh rata-rata mendapat perawatan selama 10 hari” ujar Arisantha dalam keterangan persnya, Kamis (3/12).

Disebutnya jumlah kumulatif pasien positif Covid-19 di Jembrana sampai Kamis (3/12) pukul 14.00 mencapai 645 orang. Dari jumlah itu total pasien yang dinyatakan sembuh sebanyak 569 orang dengan 12 orang meninggal dunia.

Dijelaskan Arisantha, untuk 33 pasien terkonfirmasi positif lainnya masih dalam proses untuk mendapat perawatan, baik di RSU Negara maupun pusjesmas. Karena dengan total kesembuhan mencapai 33 pasien masih tersedia cukup banyak bed di ruang isolasi.

Di RSU Negara lanjutnya, masih tersisa 11 bed dari 42 bed yang tersedia. Sedangkan di empat puskesmas dari 40 bed yang ada atau disiapkan masih tersisa 28 bed. (Komang Tole)