Mangupura (Metrobali.com) –

Sebagai salah satu Destinasi  Pariwisata Pavorit di Provinsi Bali, Kabupaten Badung Memiliki Pesona alam, Seni dan budaya yang  menakjubkan dan kehidupan spiritual yang harmonis, dengan sejumlah pilihan Obyek  Wisata yang siap untuk dieksplorasi. Selain itu Kabupaten Badung yang didukung Dengan fasilitas dan layanan wisata yang lengkap dan berstandar internasional dengan  Ratusan hotel megah berbintang di  kawanan Nusa Dua, Jimbaran, Kuta, Seminyak, Canggu serta Pondok wisata dan Desa Wisata memberikan akses mudah bagi wisatawan untuk menjadikan Badung sebagai tempat liburan terbaik di Pulau Dewata. Dengan Kondisi ini justru tidak membuat Pemkab Badung berpuas diri, namun terus berkarya  dan melakukan  inovasi agar Pareiwisata yang telah terbukti menjadi Generator penggerak perekonomian daerah ini tetap tumbuh dan berkembang secara berkelanjutan.
Pemkab Badung melalui Dinas Pariwisatanya, terus berupaya menggali dan mempromosikan potensi pariwisata di Badung. Salah satunya dengan menggelar pameran foto bertema “Pesona Wisata Kabupaten Badung”, dalam rangka memperingati HUT Ke-5 Mangupura di Wantilan Pura Taman Ayun.
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Badung Cokorda Raka Darmawan didampingi Kepala Bidang Obyek dan Daya Tarik Wisata Diparda Badung, Senin (3/11) kemarin mengungkapkan bahwa selama hampir sepekan yakni sejak Tanggal 29 Nopember bersamaan dengan pembukaan Festival Budaya KabupatenBadung hingga 2 nopember 2014 pihaknya telah menggelar pameran  100 nominasi foto terbaik yang merupakan hasil karya dari 76 peserta lomba foto yang dilaksanakan Diparda Badung dalam upaya mempromosikan daya tarik dan obyek wisata Kabupaten Badung. menurut Cok Raka  setidaknya terdapat sekitar 400 buah foto hasil karya Foto Grafer  dengan Tema pesona wisata KabupatenBadung dengan mengangkat berbagai pristiwa dan pesona alam termasuk wisata rohani, pariwisata seni, petualangan alam, perjalanan kuliner dengan berbagai masakan tradisional .
Raka Darmawan menambahkan bahwa Kegiatan pameran foto  ini bertujuan untuk menangkap secara visual melalui seni fotografi seluruh potensi alam, seni  budaya maupun aktivitas wisata yang ada di Kabupaten Badung.  “Ini adalah salah satu upaya untuk mengoptimalkan potensi keragaman budaya dan keindahan alam yang dimiliki Badung melalui kegiatan pariwisata dan ekonomi kreatif dalam rangka melestarikan kekayaan alam dan budaya sehingga pada akhirnya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” Tambah  Raka Darmawan
melalui pameran dengan menagngkat Objek dan daya tarik wisata , produk dan jasa kreatif,  kata Cok Raka dapat dimanfaatkan sebagai alat untuk mempromosikan destinasi wisata, serta sekaligus  dapat menjadi inspirasi bagi pelaku kreatif untuk menciptakan karya kreatif yang unik. Fotografi adalah salah satu media untuk bercerita dengan baik. Melalui foto, seorang fotografer dapat bercerita tetang banyak hal. Sering kali, fotografi yang baik dapat menggugah perasaan dibandingkan dengan tulisan semata.
Para fotografer ini juga berhasil mengidentifikasi sejumlah potensi kepariwisataan yang terdapat di Badung dan layak untuk dikembangkan menjadi Objek dan Daya Tarik Wisata (ODTW) di masa mendatang, melalui bidikan lensa mereka. Bahkan selama pameran di Taman Ayun yang juga menjadi DTW Unggulan Kabupaten cukup banyak wisatawan manca negara yang sangat antusias dan detail menanyakan keberadaan Obyek wisata yang ditampilkan dalam Pameran Foto. Cok Raka berharap upaya promosi  melalui pameran foto ini akan berdampak Badung semakin dikenal oleh dunia dan visualisasi yang terpajang dapat lebih menarik wisatawan mancanegara berkunjung ke Kabupaten Badung, secara langsung dengan semakin banyaknya tempat daya tarik wisata yang dikunjungi oleh wisatawan maka akan berdampak secara positif terhadap masa tinggal wisatawan. Dengan lamanya tinggal tentu akan berdampak terhadap semakin bertambahnya pendapatan daerah dari PHR. RED-MB