Hujan Deras, Pohon Tumbang Timpa Bangunan Rumah Warga Sinduwati
Karangasem, (Metrobali.com)
Tiga bangunan yang terdiri dari rumah dan dapur milik warga Banjar Dinas kampung Sindu, Desa Sinduwati, Sidemen, Karangasem rusak tertimpa robohan pohon Albesia.
Berdasarkan informasi yang diperoleh, peristiwa pohon tumbang terjadi pagi ini Selasa (21/07/2020) sekitar pukul 09.00 wita.
Bagiam dahan atau ranting pohon dengan tinggi sekitar 30 meter tersebut mengenai bagian atap bangunan rumah dan dapur milik tiga orang warga atas nama Budi’ah, Abdulah dan Saidah yang berjarak sekitar 25 meter dari pohon.
Menurut warga, penyebab tumbangnya pohon berusia sekitar 40 tahunan tersebut, diduga karena tanah disekitar pohon menjadi labil akibat guyuran hujan deras yang turun diwilayah tersebut sejak beberapa jam sebelumnya.
Sementara itu, beberapa saat setelah kejadian, Kapolsek Sidemen AKP. I Nyoman Artadana bersama sejumlah anggota langsung datang kelokasi dengan membawa alat pemotong kayu serta meneruskan informasi peristiwa tersebut jepada BPBD Kabupaten Karangasem dan PLN.
“Setelah Aliran listrik diputuskan, personil bersama Team BPBD serta warga masyarakat langsung melakukan pembersihan,” kata Kapolsek Sidemen, AKP. Nyoman Artadana ketika dikonfirmasi.
Tidak ada korba jiwa akibat peristiwa tersebut, pemilik rumah dan bangunan dapur hanya mengalami kerugian material berupa kerusakan pada bagian atap bngunan. (Sua)
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.