Bantuan Kepada 20 KK miskin dan Penyandang Cacat

Klungkung (Metrobali.com)-

Untuk lebih meringankan beban hidup para keluarga miskin dan para penyandang cacat Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menggunakan hari liburnya untuk membagikan bantuan kepada keluarga yang kurang beruntung ini Minggu (12/10). Atas nama pemerintah kabupaten Klungkung, Bupati Suwirta serta Ny. Ayu Suwirta bersama Kepala Dinas Sosial dan Tenaga Kerja Ida Bagus Anom Adnyana, Kabag HUMAS dan Protokol Wayan Parna serta para perbekel dan prajuru desa setempat menyerahkan bantuan dari rumah ke rumah kepada  20 warga kurang beruntung se-Kecamatan Banjarangkan.

Menurut Kadis Sosial Ida Bagus Anom Adnyana, total se-Kabupaten Klungkung sebanyak 68 warga akan diberi bantuan sembako, sedangkan yang akan diserahkan kepada warga di kecamatan banjarangkan berjumlah 20 paket sembako untuk 20 warga. “Program ini dirancang Pemda Kabupaten Klungkung melalui Dinas Sosialuntuk dilaksanakan setiap tahun, bantuan yang diserahkan berupa 3dos mi instan dan 3 karung beras 25kg setiap tiga bulan sekali.” Ujar Kadis Sosial. Bupati Suwirta yang turun langsung dari rumah ke rumah menyerahkan bantuan, mengatakan bahwa dirinya ingin mengetahui secara langsung  bagaimana kondisi dilapangan. “ Melalui cara ini saya akan lebih tahu dan merasakan kesulitan yang mereka hadapi sehari – hari.” Ujar bupati Suwirta. Bupati Suwirta juga menghimbau kepada kadis sosial untuk menciptakan program program yang inovatif untuk para penyandang cacat ini terutama bagi yang masih produktif. “ Ciptakan program program inovatif untuk warga kita ini, agar jangan sampai mereka yang cacat ini merasa dirinya seperti orang yang tidak berguna, khususnya yang masih produktif.” Ujar Bupati asal Ceningan ini.

Kepada para Perbekel dan Prajuru yang ikut mendampingi, Bupati berpesan supaya terus aktif turun ke lapangan meninjau dan mendata warganya. “ Saya tidak ingin ada warga cacat dan kurang mampu tidak mendapat bantuan, apalagi sampai terekspos media lebih dulu.”ujar Bupati Suwirta. “Sering seringlah cek kondisi warga, lalu laporkan kepada saya, selama ini saya jarang menerima laporan dari para perbekel mengenai warganya yang cacat.” Ujar Bupati kepada media. Dalam kunjungannya kerumah rumah ini, bupati  Suwirta maupun Ny. Ayu Suwirta tidak segan segan memberikan bantuan tambahan yang diambil dari kantong pribadinya, baik itu berupa uang , kursi roda, kasur, dan kelengkapan rumah tangga lainnya. Salah seorang penerima bantuan ini Ngakan Kadek Dwiputra menyampaikan rasa terima kasih atas bantuan ini, apalagi diserahkan langsung oleh Bupati.SUS-MB