Gianyar,  (Metrobali.com) 

 

Habitat Project 2024 akan digelar di Keramas Aeropark pada 22 Juni 2024. Acara ini menjanjikan pengalaman musik dan hiburan yang seru bagi anak-anak muda yang suka berkumpul dan bersenang-senang.

Bagi para pecinta musik dan hiburan, tanggal 22 Juni 2024 adalah kesempatan sempurna untuk menikmati suasana yang unik di Keramas Aeropark. Habitat Project menghadirkan skema baru dalam konser musik di Gianyar, dengan fokus pada kesenangan dan budaya daerah.

Habitat Project 2024 menjadi acara perdana yang menggabungkan nuansa hiburan dan budaya Bali. Media sosial Habitat Project menampilkan penggunaan bahasa Bali yang umum digunakan oleh anak muda kota madya yang gaul dan nyentrik, menambah keunikan acara ini.

Sejumlah artis ternama akan memeriahkan Habitat Project, mulai dari artis lokal Bali hingga nasional seperti Last Child, Ucupop ft El Rumi ft Bastian Steel, Feby Putri, Remember Of Today, Tika Pragaky ft Wira, KIS Band ft Yessy Diana, DJ Win Xun, dan Are Well Good. Dengan hanya 3000 tiket yang tersedia, acara ini menjanjikan pengalaman eksklusif bagi penontonnya.

Selain hiburan musik, Habitat Project juga menawarkan doorprize menarik. Skincare somniate akan membagikan produknya bagi para ladies pecinta kulit cantik.

Bagi pria, tersedia merch kolaborasi eksklusif dengan band ROT, illustrator Putu Arya, dan Mas Andi Juhandi dari Bogor. Merch ini akan dibagikan secara gratis selama acara berlangsung.

Habitat Project didukung oleh beberapa sponsor, termasuk official supporting partner Icexperience.id, official internet provider Biznet, official hotel partner The Cakra Hotel, dan sponsorship dari Somniate serta Nabati. Event ini diharapkan menjadi wadah bagi semua kalangan untuk berkumpul, bertemu orang baru, dan bersenang-senang.

Menurut Deny Diatmika, Project Leader Habitat Project, “Harapannya Habitat Project ini bisa menjadi sebuah wadah untuk semua kalangan, tempat untuk berkumpul, bertemu orang baru, dan tentunya tempat untuk bersenang-senang.”

Keramas Aeropark dipilih sebagai lokasi strategis karena dapat dijangkau oleh kabupaten/kota sentral di Bali seperti Denpasar, Badung, Tabanan, Klungkung, dan Karangasem.

Habitat Project 2024 juga memperkenalkan sesi unik seperti Habitat Date dan Pohon Harapan. Habitat Date memungkinkan audience untuk saling bertukar kado dan mungkin saja mendapatkan kenalan atau pasangan baru. Pohon Harapan akan membawa interaksi audience dan event ini lebih dekat lagi, dengan harapan yang dibacakan oleh MC.

Tiket Habitat Project bisa dibeli online melalui web artatix.id atau melalui jalur offline di partner-partner seperti ticketbox dan habitatcrew. Jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari acara seru ini.(Rls)