Buleleng, (Metrobali.com)

Ratusan masyarakat di 4 kecamatan yakni Kecamatan Gerokgak, Kecamatan Busungbiu, Kecamatan Seririt dan Kecamatan Banjar, secara antusias mendapatkan vaksin mengikuti Gerai Vaksin Presisi Polri Polres Buleleng dengan mengambil tempat di Mapolsek Seririt, pada Jumat, (3/9/2021).

Tampak terlihat, warga masyarakat di 4 kecamatan tersebut mendatangi Mapolsek Seririt, ada yang datang didampingi langsung Bhabinkamtibmas dan Babinsanya masing-masing, bahkan ada yang menggunakan mobil patroli di masing-masing Polsek. Diantaranya mobil patroli Polsek Banjar, Polsek Gerokgak, Polsek KP3 Celukan Bawang serta mobil patroli Polsek Busungbiu.

Kedatangan masyarakat dari 4 kecamatan ini ke Mapolsek Seririt, disambut langsung Kapolres Buleleng AKBP Andrian Pramudianto, S.I.K.,S.H.,M.Si didampingi Waka Polres Buleleng KOMPOL Yusak Agustinus Sooai, S.I.K., bersama dengan Kapolsek Seririt KOMPOL I Gede Juli, S.Ip., serta dihadiri juga Camat Seririt Ketut Ariawan. SSTP., M.M.

Masyarakat dengan tertib memasuki Mapolsek Seririt dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) covid-19. Artinya menggunakan masker dan menjaga jarak. Dan pada saat Kapolres Buleleng menyampaikan informasi, masyarakat dengan tertib mendengarkannya bahkan menyimak langsung.

“Terima kasih banyak kepada warga masyarakat yang telah sadar mendatangi Polsek Seririt, untuk mengikuti Gerai Vaksin Presisi Polri Polres Buleleng,” ucap kapolres saat mengawali sambutannya.

Iapun menegaskan bahwa vaksin ini sangat berarti dalam tubuh manusia, untuk menjaga kekebalan tubuh dan mempercepat pencegahan penyebaran covid-19.

“Disarankan kepada seluruh warga masyarakat yang sudah memiliki Hand Phone Android, agar bisa mendownload Aplikasi Peduli Lindungi yang memiliki manfaat. Diantaranya dapat membantu petugas memastikan proses validasi dokumen kesehatan di simpul transformasi secara digital. Sehingga lebih aman, cepat, mudah dan sederhana”, jelas Kapolres Andrian Pramudianto.

“Selain itu penggunaan aplikasi ini, juga dapat meminimalkan kontak fisik. Karena tidak harus membawa dokumen kertas hasil tes Covid-19 atau kartu vaksinasi, dan juga lebih aman dari adanya pemalsuan hasil tes swab baik PCR maupun antigen “, ujarnya menegaskan.

Sebanyak 18 orang tim vaksinator dipimpin Paur Kesehatan Poliklinik Pratama Polres Buleleng AIPTU I Nyoman Tawa, Polres Buleleng didampingi drg.Nurvicha R.A. Dan yang terdaftar untuk mendapatkan vaksin sebanyak 521 orang dan yang bisa mendapatkan vaksin sebanyak 500 Orang dan 21 Orang tidak dapat divaksin karena factor kesehatan. GS