Foto: Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bali Dr. Nyoman Sugawa Korry berfoto bersama jajaran Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Provinsi Bali Periode 2020-2025.

Denpasar (Metrobali.com)-

Partai Golkar Bali di bawah kepemimpinan Dr. Nyoman Sugawa Korry sebagai Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bali Periode 2020-2025 tampaknya semakin solid dan kuat dan siap memberikan kontribusi lebih untuk pembangunan Bali.

Hal ini tidak terlepas dari upaya rekonsiliasi dan konsolidasi internal yang dilakukan Sugawa Korry dengan merangkul semua kalangan untuk bersatu membesarkan “Partai Beringin” dan memberikan sumbangan pemikiran hingga kerja nyata untuk Bali.

Bahkan Golkar Bali kini mendapatkan tambahan kekuatan atau energi baru dengan banyaknya tokoh-tokoh mumpuni dan senior di Bali dari berbagai kalangan bergabung sebagai Dewan Pertimbangan DPD Partai.

Mereka ini berasal dari empat jalur kekuatan besar yakni tokoh senior Partai Golkar, pensiunan/purnawirawan TNI/Polri, mantan birokrat/kepala daerah dan dari kalangan pengusaha sukses di Bali.

Keseluruhan nama-nama Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Bali ini diumumkan Sugawa Korry Jumat sore (20/3/2020) di Kantor DPD Partai Golkar Bali.

“Empat jalur kekuatan ini jadi pilar memberikan dukungan dan pertimbangan strategis kepada Golkar. Kami bersama-sama bantu bangun Bali dengan dukungan SDM yang lebih unggul,” kata Sugawa Korry dalam keterangan pers kepada awak media yang juga dihadiri para Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Bali ini.

Dalam kesempatan ini Sugawa Korry juga didampingi pengurus seperti Sekretaris DPD Partai Golkar Bali Dr. Made Dauh Wijana; Wakil Ketua Bidang Hubungan Organisasi Kemasyarakatan Komang Agus Satuhedi; Wakil Ketua Bidang Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan Dewa Made Suambar Negara.

Hadir pula Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu Dr. Komang Suarsana (Mang Kos); Wakil Ketua Bidang Pemuda dan Olahraga Ketut Nesa; Wakil Ketua Bidang Media dan Penggalangan Opini (Wakabid Media dan PO) I Putu Gede Indriawan Karna (Iwan Karna) dan pengurus lainnya.

Sementara itu Ketua Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Provinsi Bali Periode 2020-2025 dipercayakan kepada IGN Alit Yudha yang merupakan mantan Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Bali dan putra dari pahlawan Nasional almarhum I Gusti Ngurah Rai.

Alit Yudha didampingi AA Ngurah Rai Wiranata sebagai Sekretaris dan AA Ayu Suryaningsih (istri Cokorda Pemecutan) sebagai Bendahara. Pengusaha senior Gede Wiratha dan mantan Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Kabupaten Badung Dr. Wayan Subawa sebagai Wakil Ketua.

Mereka akan ditopang sejumlah Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Provinsi Bali Periode 2020-2025 dari empat jalur kekuatan.

Misalnya dari unsur tokoh senior  Partai Golkar ada nama Wayan Gunawan yang tercatat 5 kali periode secara beruntun duduk di Fraksi Golkar DPRD Bali Dapil Bangli (1999-2004, 2004-2009, 2009-2014, 2014-2019, 2019-2024).

Tokoh senior Partai Golkar lainnya yang masuk Dewan Pertimbangan seperti Tjokorda Gede Ngurah, Wayan Warsa T Bhuana, Putu Sambi, I Gusti Ketut Anom, Gusti Made Perasu, dan Erwin Siregar.

Dari unsur pensiunan/purnawirawan TNI/Polri ada nama Kol (Purn) Pande Made Latra.  Mantan birokrat/kepala daerah juga banyak kepincut bergabung di Dewan Pertimbangan Golkar Bali. Diantaranya mantan Bupati Jembrana Ida Bagus Ardana dan I Gusti Bagus Puspa Negara yang merupakan mantan Kepala Dinas Koperasi.

Dari kalangan pengusaha sukses di Bali selain nama Gede Wiratha yang dipercaya sebagai Wakil Ketua Dewan Pertimbangan Golkar Bali, banyak nama-nama beken lainnya yang merapat. Diantaranya praktisi perbankan Viraguna Bagoes Oka dan IB Kade Perdana, pengusaha pariwisata Jro Gede Witama dan Agus Maha Usadha.

Total kepengurusan Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Bali ini berjumlah 21 orang. Mereka pun siap totalitas ikut membesarkan Golkar serta memberikan masukan-masukan konstruktif baik untuk Golkar maupun untuk pembangunan Bali ke depan.

“Saya mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi tingginya atas kesediaan para tokoh dan senior yang telah bergabung dalam Dewan Pertimbangan Partai Golkar. Untuk kebaikan Golkar dan kemajuan Bali, kami berharap dengan tangan terbuka masukan-masukan dari para senior,” ujar Sugawa Korry yang juga Wakil Ketua DPRD Bali ini.

“Ke depan ingin tampilkan partai Golkar yang mampu kembangkan kualitas SDM dengan progam nyata dan jawab persoalan masyarakat Bali dengan konsep terukur, terarah, serta kerjasama dengan Pemda majukan Bali,” tutup Sugawa Korry.

Sekretaris Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Provinsi Bali AA Ngurah Rai Wiranata mengajak semua jajarannya kompak sebagai rekan seperjuangan, berkerjasama saling menjaga keutuhan Partai Golkar dan memberikan kontribusi pemikiran bagi Bali.

Anggota Dewan Pertimbangan DPD Partai Golkar Provinsi Bali IB Kade Perdana yang merupakan Mantan Dirut Bank Sinar ini mengaku senang bisa bergabung di Golkar. Sebab Golkar merupakan partai modern, terbuka, dan tidak ada trah politik.

“Semoga jadi partai maju dan modern,” kata Ketua BANI (Badan Arbitrase Nasional Indonesia) Bali- Nusra periode 2019-2014 ini. (dan)