Rio de Janeiro (Metrobali.com)-

Kiper Sao Paulo Rogerio Ceni gagal mencetak gol dari eksekusi penalti di babak kedua ketika timnya kalah 1-2 dari Portuguesa dan memperpanjang laju tidak pernah menang mereka di kejuaraan Brazil menjadi 10 pertandingan.

Pria 40 tahun itu, yang telah mencetak lebih dari 100 gol sepanjang karirnya dari tendangan bebas dan penalti, melihat upayanya ditepis oleh sejawatnya Lauro, yang mencetak gol melalui tandukan kepala pada masa tambahan waktu saat timnya bermain imbang 1-1 dengan Flamengo pada Rabu (12/8).

Beberapa saat sebelumnya, Diogo mencetak gol keduanya di pertandingan itu untuk memberikan Portuguesa nilai-nilai yang diperlukan pada pertandingan Minggu, sekaligus membuat juara enam kali Sao Paulo terdampar di posisi ke-19 dari klasemen yang dihuni 20 tim.

Diogo membawa Portuguesa unggul pada babak pertama, melalui tembakan dari bola pantul setelah sepakan sebelumnya dinyatakan belum melewati garis, sebelum Lucas Evangelista menyamakan kedudukan untuk Sao Paulo melalui golnya pada awal babak kedua.

Hernane mencetak dua gol, termasuk melalui sepakan tumitnya, ketika Flamengo yang dilatih mantan pelatih Brazil Mano Menezes bangkit dari ketinggalan untuk mengalahkan Fluminense dengan skor 3-2 dalam derby “Fla-Flu” di Maracana.

Elias juga mencetak gol untuk Flamengo ketika Rafael Sobis mencetak kedua gol untuk juara bertahan Fluminense, yang sekarang berada di peringkat ke-14.

Mantan penyerang AC Milan Alexandre Pato mengonversi penalti pada babak kedua untuk membantu Corinthians mengalahkan Vitoria 2-0, dan naik ke peringkat keempat ketika Internacional yang dilatih Dunga dua kali bangkit dari ketinggalan untuk menahan Atletico Paranaense dengan skor 2-2 di kandang sendiri.

Cruzeiro dan Botafogo tetap menguasai puncak klasemen dengan raihan 25 angka dari 13 pertandingan setelah keduanya bermain imbang di kandang. Cruzeiro bermain imbang tanpa gol dengan Santos, dan Botafogo ditahan 1-1 oleh Goias.  (Antara/Reuters)