Foto: Pengurus DPD IWAPI Bali saat menyerahkan bantuan sembako bagi guru ngaji dan bantuan APD di Puskesmas Denpasar Barat, Kamis (23/4/2020).

Denpasar (Metrobali.com)-

DPD IWAPI (Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia) Provinsi Bali menjalankan aksi kemanusiaan untuk ikut membantu masyarakat terdampak pandemi Covid-19 dan para tenaga tenaga medis lewat progam “1000 Gerakan Penuh Sinergi untuk Energi.”

Program kepedulian sosial dan kemanusiaan ini dilakukan dengan membagikan 1000 Masker Kain, 1000 Topi Pelindung, 1000 Hand Sanitizer, 1000 Hazmat untuk Puskesmas di Bali.

Aksi ini dilakukan DPD IWAPI Bali dan masing-masing DPC IWAPI Kabupaten/Kota se-Bali sebagai upaya mendukung langkah pemerintah memutuskan mata rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19 di Pulau Dewata.

Seperti aksi yang dilakukan Ketua Umum DPD IWAPI Bali Dr. A.A.A. Ngurah Tini Rusmini Gorda, S.H., M.M., M.H., bersama jajaran pengurus di sejumlah titik dan menyasar sejumlah kelompok masyarakat di Denpasar, Kamis (23/4/2020).

Bantuan sembako dan masker diberikan di daerah Imam Bonjol Denpasar kepada kepada ibu-ibu yang suaminya terkena PHK (Pemutusan Hubungan Kerja).

Bantuan yang sama juga diberikan kepada para guru ngaji Tilawati Cabang Bali sekaligus juga berkaitan momen menyambut bulan Ramadhan.

“Kami prihatin para Ustad dan Ustadzah ini yang sebagai guru ngaji, tidak ada siswa. Jadi kami bantu sembako,” ujar Tini Gorda.

Bantuan serangkaian program “1000 Gerakan Penuh Sinergi untuk Energi” berlanjut di Puskemas Denpasar Barat.

Disini IWAPI Bali menyerahkan APD (Alat Pelindung Diri) untuk tenaga medis berupa baju hazmat, topi pelindung, termasuk juga masker dan hand sanitizer.

Program “1000 Gerakan Penuh Sinergi untuk Energi” dilakukan WAPI Bali bersinergi dan berkolaborasi dengan Koperasi Perempuan Ramah Keluarga (KPRK), Komunitas Anak Bangsa, Perempuan Indonesia Maju (PIM), Asosiasi Profesi Hukum Indonesia (APHI) Bali dan sejumlah pihak lainnya.

Aksi “1000 Gerakan Penuh Sinergi untuk Energi” dari IWAPI ini merupakan bentuk keterpanggilan dan kepedulian pengusaha perempuan angggota IWAPI untuk bersama-sama, bersinergi, berkolaborasi mencegah dan menanggulangi Covid-19.

“Gerakan ini dilakukan di seluruh Bali oleh masing-masing DPC IWAPI Kabupaten/Kota. Ini kami lakukan secara berkelanjutan sebagai sumbangsih peran perempuan hadapi Covid-19,” kata Tini Gorda yang juga Kepala Pusat Studi Undiknas (PSU) dan Direktur Eksekutif GTS (Good-Trustworthy-Smart) Institute Bali ini.

DPD IWAPI Bali dan DPC IWAPI Kabupaten/Kota se-Bali juga terus mengedukasi masyarakat agar ikut aktif terlibat upaha memutuskan mata rantai penyebaran virus Corona atau Covid-19 ini. Yakni dengan taat dan disiplin mengikuti serta menjalankan semua anjuran dan himbauan pemerintah.

Mulai dari melakukan physical distancing atau jaga jarak, hindari kerumunan, tidak keluar rumah jika tidak mendesak, bekerja, belajar dan beribadah dari rumah.

Lalu menerapkan pola hidup bersih dan sehat (PHBS) dengan rajin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir. Taat menggunakan masker ketika keluar rumah, saat kembali ke rumah jangan lupa cuci tangan, mandi, dan ganti pakaian. (dan)