Klungkung, (Metrobali.com)

Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta muspayang bakti penganyar di Pura Kahyangan Jagat Gunung Raung Taro, Desa Pakraman Taro Kaja, Desa Taro, Kecamatan Tegallalang, Kabupaten Gianyar, Selasa (27/9). Kedatangan Bupati Suwirta didampingi Kabag Kesra Klungkung I Gusti Gde Gunarta dan Kadis PUPRPKP I Made Jati Laksana disambut baik prajuru Pura setempat. Bakti penganyar ini digelar serangkaian Karya Pujawali yang puncaknya dilaksanakan pada rahina Buda Kliwon Ugu Rabu (21/9) lalu.

Bupati Suwirta menyampaikan bahwa bakti penganyar ini merupakan kewajiban Pemkab Klungkung dalam memperkokoh spiritual umat serta wujud syukur dan srada bakti kehadapan Ida Sang Hyang Widhi Wasa/Ida Bhatara yang berstana di Pura Gunung Raung. Bupati berharap Pemkab Klungkung senatiasa diberikan keselamatan dan kerahayuan serta diberikan tuntunan dalam melaksanakan tugas untuk kesejahteraan masyarakat. Selain itu, Bupati Suwirta juga berharap agar seluruh panitia maupun masyarakat setempat bisa menjaga semangat tulus ikhlas sehingga karya piodalan ini dapat berjalan dengan lancar.

Sementara Bendesa Adat Taro Kaja, I Nyoman Tanjung mengatakan bahwa puncak Karya Pujawali di Pura Kahyangan Jagat Gunung Raung Taro ini sudah dilaksanakan pada rahina Buda Kliwon Ugu Rabu (21/9) lalu. Sementara Upacara Penyineban akan dilaksanakan pada hari Jumat (30/9) mendatang. Bakti pengayar berjalan hikmad dipuput Ida Peranda Giri Putra dari Griya Kemenuh Belahbatuh Gianyar. Selain itu, prosesi bakti penganyar ini juga diisi tari-tarian.(humasklk/puspa).