Bupati Suwirta Berharap Guru Perkuat Pendidikan Karakter Berkualitas Kepada Siswa
Klungkung, (Metrobali.com)
Demi melahirkan siswa yang cerdas dan berpartisipasi para guru harus memperkuat pendidikan karakter yang berkualitas disekolah, hal tersebut disampaikan Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta saat menghadiri puncak peringatan HUT SMK TI Bali Global Klungkung ke-7 di Jln. Dewi Sartika No. 27, Semarapura, Rabu (14/12). Turut hadir, Kepala Sekolah Kepala Sekolah SMK TI Bali Global Klungkung, Gusti Lanang Puji serta undangan terkait lainnya.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Suwirta juga meminta agar digitalisasi ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya. Digitalisasi merupakan proses transformasi cara analog atau konvensional ke cara digital yang nantinya mampu berkembang dan bertahan di tengah persaingan global dengan cara optimal. Selain itu, Bupati juga berharap kepada siswa agar bisa mengikuti pembelajaran dengan sebaik-baiknya. “Selamat HUT SMK TI Bali Global Klungkung, semoga ke depan semakin berinovasi dan mampu melahirkan siswa-siswa berprestasi,” harap Bupati Suwirta.
Sementara Kepala Sekolah SMK TI Bali Global Klungkung, Gusti Lanang Puji mengatakan faktor guru sangat penting mengelola sekolah demi tercapainya pendidikan yang cerdas dan berkualitas. Kegiatan HUT kali ini juga diisi dengan berbagai kegiatan diantaranya jalan santai, pameran di lapangan Puputan Klungkung, lomba video, kreatif dan lomba tiktok. “Mudah mudahan apa yang saya kembangkan ini nantinya bisa memberikan hal positif kepada sekolah,” ujarnya.
Sumber : Humas Klungkung
Editor : Hana
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.