Bupati Kembang Hadiri Perayaan Paskah Bersama Persekutuan Wanita Kristen Jembrana
Jembrana, (Metrobali.com)
Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan menghadiri perayaan Paskah bersama Persekutuan Wanita Kristen Jembrana yang diselenggarakan di Pos Pembinaan Iman GKMI Ekklesia, Kelurahan Banjar Tengah, Sabtu (26/4).
Kehadiran Bupati Kembang menjadi bentuk dukungan terhadap kerukunan antar umat beragama serta mempererat tali persaudaraan di tengah masyarakat.
“Mudah-mudahan kerjasama dan silaturahmi kita antara masyarakat dengan pemerintah bisa berjalan terus dengan baik ke depannya,” ucapnya.
Bupati Kembang menyampaikan harapannya agar seluruh jemaat ikut membantu pemerintah dengan mensosialisasikan program-program pemerintah sehingga dapat dirasakan oleh masyarakat luas.
“Harapan kami sebagai pemerintah daerah pada warga masyarakat khususnya umat yang ada di sini, untuk bisa selalu membantu upaya-upaya pemerintah untuk mensejahterakan masyarakat, yang paling sederhana caranya adalah membantu kami mensosialisasikan program-program pemerintah daerah,” imbuhnya.
Lanjut, Bupati Kembang berharap, di dalam gereja aktivitas ritual keagamaan tetap berjalan seperti biasa dan rutin tetapi juga gereja mampu membantu pemerintah daerah dalam pembangunan, minimal mensosialisasikan kepada masyarakat sehingga masyarakat terutama jemaat bisa memahami, mengetahui, dan merasakan apa yang sudah kerjakan pemerintah daerah.
“Ada beberapa program pemerintah yang sudah berjalan saya berharap umat yang berada di sini mengetahui dan memahami, sehingga nanti tentu harapan kami bisa merasakan program yang kami canangkan,” sambungnya.
Tak lupa, Bupati Kembang juga mengucapkan selamat merayakan hari Paskah kepada seluruh umat kristiani di kabupaten Jembrana. “Saya ucapkan selamat hari raya Paskah, semoga Tuhan Yesus memberkati kita semua,” tutupnya.
Sementara itu, ketua Musyawarah Pelayanan Umat Kristen (MPUK) Jembrana, Pdt. I Wayan Suamba mengatakan program-program yang telah dicanangkan oleh Bupati Kembang Hartawan bersama Wabup Patriana Krisna bisa dirasakan manfaatnya secara langsung oleh masyarakat.
“Kami ucapkan terima kasih kepada bapak Bupati atas program-program yang telah disampaikan, yang tentunya sangat bermanfaat bagi masyarakat,” ucapnya.
Lebih lanjut, pihaknya berharap dengan program-program yang telah dicanangkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat Jembrana sehingga dapat mewujudkan cita-cita bersama untuk Jembrana yang maju, harmoni dan bermartabat.
“Kita berharap dalam kepemimpinan beliau sebagai Bupati Jembrana dengan Bapak Wakil Bupati Patriana Krisna akan membawa Jembrana memiliki warna tersendiri dan Jembrana semakin maju di segala bidang khususnya bidang kesehatan, bidang pendidikan, bidang keamanan dan bidang lainnya,” pungkasnya. (Humas Jembrana)