Klungkung, (Metrobali.com)

Luar biasa, tak ada kata yang lebih tepat untuk menggambarkan prestasi tim Karate Kushin Ryu M Karate-Do Indonesia (KKI) Pengkab Klungkung diajang Kejuaraan Gubernur CUP 2022-Bali. Raihan 20 medali mengunci gelar juara umum dan mencetak sejarah selama Gubernur CUP digelar.

Raihan 20 medali diantaranya, 4 emas ,7 perak, 9 perunggu mengantarkan KKl Klungkung menjadi juara umum 3 ditingkat Gubernur Cup. Selamat kepada adik-adik kita yang sudah menorehkan prestasi dan mengharumkan nama Klungkung di Gubernur Cup ini. Jadikan event ini sebagi tempat untuk menambah jam terbang dan mengukur prestasi di tingkat yang lebih tinggi, ” ujar Bupati Suwirta saat menerima tim Karate Kushin Ryu M Karate-Do Indonesia (KKI) Pengkab Klungkung di Ruang Rapat Kantor Bupati Klungkung, Kamis (23/6).

Dengan penuh bangga serta bahagia Bupati Suwirta mengucapkan terimakasih dengan pencapaian yang didapatkan. Dirinya juga berharap para atlet-atlet muda ini untuk lebih tingkatkan prestasinya tidak berhenti menjadi yang terbaik dan terus berkiprah ke tingkat nasional. “tetap semangat latihan dan belajar. Hebat berprestasi dan hebat berpendidikan, ” ucap Bupati Suwirta.

Tim Manager KKI Klungkung, Made Wiradnyana Dita,SS menambahkan, adapun para atlet yang medali meraih medali Emas yakni Ni Made Ari Dwi Jayanti, Ni Kadek Gita Yogiswari,  I Gede Arya Wiguna, I Putu Satya Wibawa. Meraih medali Perak yakni Made Nathali Dea Mahendra, Ni Made Ari Dwi Jayanti, Ni Nyoman Marini, Komang Devayana, I Wayan Wicaksana, I Kadek Dede Dwi Juniantara, Gede Theo Raditya Krisna. Sedangkang yang meraih medali Perunggu I Putu Agus Eka Wijaya, Kadek Oktaviani Dewi Dharma Putri, I Komang Bagus Wicaksana, I Gede Wirasa Astra, Ni Made Nada Dwimayanti, I Kadek Praditya Rupayana, I Nengah Edi Arya Putra, Putu Juliana Pratama, I Wayan Andi Suandika.

Lebih lanjut Made Wiradnyana menambahkan para atlet KKI Klungkung selanjutnya akan mengikuti kejuaraan Mendagri Cup Internasional Open Karate Championship 2022 yang akan dilaksanakan di Gelanggang Olahraga Ciracas Jakarta Timur dari tanggal 1-3 Juli 2022 mendatang. “Mohon doa restu dan dukungan masyarakat klungkung semoga KKI Klungkung kembali menorehkan juara diajang Mendagri Cup Internasional Open Karate Championship 2022 dan kembali mengharumkan nama Klungkung dengan semamgat daya juang yang tinggi,” harap Made Wiradnyana. (humasklk/yande)