Jembrana (Metrobali.com)-

Penghuni Panti Asuhan Giri Asih di Desa Melaya, Kecamatan Melaya, Rabu (28/10) pagi dikagetkan adanya penemuan bayi perempuan.

Penemuan bayi dari informasi berawal dari ditemukannya tas gendong oleh salah satu anak panti asuhan sekitar pukul 06.00 Wita. Saat itu ia hendak mematikan lampu yang ada di pintu masuk panti asuhan.

Tas gendong tersebut ditemukan disebuah bangunan kayu di depan pintu masuk Panti Asuhan Giri Asih. Panti asuhan berlokasi disebelah kiri jalur Denpasar-Gilimanuk dari arah timur.

Saat tas dibuka, didalamnya ternyata berisi bayi yang hanya ditutupi pakaian. Badan bayi malang ini juga masih dipenuhi darah.

Penemuan bayi kemudian disampaikan kepada pengelola panti asuhan dan dilaporkan ke Polsek Melaya.

Bayi cantik nan mungil dengan panjang sekitar 47 centimeter dan berat hampir 3 kilogram ini kini dirawat di puskesmas rawat inap setempat dalam kondisi sehat.

“Yang menemukan anak panti. Ia mau mematikan lampu. Ketika ditemukan bayinya ada didalam tas gendong sekolah” terang Purwanto, pengelola Panti Asuhan Giri Asih, Melaya.

Sementara itu, Kapolsek Melaya, Kompol I Nengah Patrem seizin Kapolres Jembrana mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait penemuan bayi tersebut.

“Siapa yang membuangnya (bayi), ini masih kami dalami. Bayinya dalam kondisi sehat. Sekarang (bayi) dirawat di puskesmas” ujarnya. (Komang Tole).