Denpasar (Metrobali.com) –

 

Sejumlah kalangan dan pengamat ekonomi memberikan apresiasi pasca resminya Politeknik Negeri Bali (PNB) ditunjuk untuk melayani pendampingan tata kelola pencatatan akuntansi kepada seluruh LPD di Bali. Terlontar harapan akan perbaikan kinerja LPD yang diprediksi sedikit demi sedikit akan terkikis segala problema yang melingkupinya.

“Pada prinsipnya kami dari Peradi SAI memberikan apresiasi untuk Pendampingan PNB dalam Tata Kelola Sistem Akuntansi terhadap LPD tersebut, langkah tersebut sangat menunjang harapan kita agar Pengelolaan LPD benar-benar akuntable dan transparan serta profesionalisme,” kata Wakil Ketua DPC Peradi SAI Denpasar Giovanni Melianus T, SH., MH., CLA. di Denpasar, Kamis (6/5/2022).

Menurutnya, upaya tersebut sejalan dengan MoU yang telah dilakukan LPD dengan PERADI SAI DPC Denpasar dalam rangka penguatan sistem dalam pengelolaan LPD agar tidak terjebak dalam mekanisme yang sempit. Kelebihan dari kerja sama dengan PERADI SAI adalah adanya upaya Perlindungan Hukum berupa Pendampingan Hukum bagi para anggota/Pengurus yang terlibat dalam kesalahan/kekeliruan pengelolaan keuangan LPD semenjak tahap proses Penyelidikan hingga tahap Persidangan di Pengadilan.

Tidak hanya itu, Terpenting adalah ada upaya pencegahan berupa Konsultasi hukum serta Audit Hukum sebagai langkah awal Pencegahan terjadinya penyimpangan dalam pengelolaan LPD.

 

Sumber : Hidayat