IMG_20170925_220038
Pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro mempersembahkan kemenangan yang diraih timnya untuk pengungsi bencana Gunung Agung/MB
Gianyar, (Metrobali.com) –
Bali United sukses mempermalukan tamunya, Perseru Serui dengan skor 2-0. Pada pertandingan lanjutan Liga 1 yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar itu, Sylvano Comvalius dan Marcos Flores ‎sukses menceploskan bola ke jala Perseru Serui.
Pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putro mempersembahkan kemenangan yang diraih timnya untuk pengungsi bencana Gunung Agung. “Kemenangan ini kami persembahkan untuk warga yang mengungsi,” kata Widodo usai pertandingan, Senin 25 September 2017. Dalam waktu dekat, Bali United akan mengunjungi langsung para pengungsi. “Nanti kita jadwalkan. Rencananya tanggal 2 Oktober,” ujar Widodo.
Di sisi lain, Widodo menilai jalannya pertandingan sempat menyulitkan anak asuhnya dalam menguasai laga. “Ini pertandingan sulit karena anak-anak lelah. ‎Hujan juga, meski saya tidak mau menyalahkan itu. Tadi organisasi kita sedikit kurang bagus,” papar Widodo.
Penyebabnya, ia melanjutkan, lantaran Perseru Serui sudah membaca pola permainan Bali United. Tiap bola dialirkan, pemain-pemain Perseru Serui langsung menghalau dan tak memberikan ruang gerak anak asuhnya. “Tapi berkat kesabaran dan kerja keras kita bisa memenangkan pertandingan. Saya salut dengan hal itu,” ucapnya.
Sejak awal, Widodo sudah memprediksi Perseru Serui akan merepotkan anak asuhnya. “Mereka bermain tulus menang ataupun kalah. Tapi saya sudah bicara ke pemain, kalau mereka pressing dan kita sulit membongkar pertahanannya, maka satu-satunya cara ya, sabar. Dan, itu terbukti,” demikian Widodo. JAK-MB