Angkut Minuman Kemasan, Rem Blong Truk Ambruk Diajalur Abang, Karangasem

Karangasem, (Metrobali.com)-

Truk sarat muatan ambruk ditikungan Bukit Berina, Abang, Karangasem diduga karena bagian rem truk tidak berfungsi dengan baik alias blong.

Informasi yang diperoleh, peristiwa lakalantas tersebut terjadi pagi ini Selasa (12/11/2019) dijalur meningkung Bukit Berina, Banjar Dinas Tista Gede, Desa Tista, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem sekitar pukul 10.10 wita.

Awalnya truk DK 8445 WP yang dikemudikan oleh Sukadi, 62 tahun asal Jawa Timur melaju dari arah Amlapura menuju Singaraja dengan membawa muatan minuman dalam kemasan yang diangkut dari kawasan Blahbatuh, Gianyar dengan tujuan Kabupaten Buleleng.

Hanya saja nasib naas memghampiri Sukadi, diduga alami rem blong, truk yang dikemudikannya tersebut jadi hilang kendali ditambah beban muatan yang cukup banyak hingga akhirnya ambruk dijalur menikung kawasan Bukit Berina, Abang, Karangasem.

Meski cukup mencekam, dalam insiden tersebut beruntung tidak sampai menyebabkan korban lainnya, sopir truk selamat tanpa mengalami luka berarti, sementata untuk kerugian hanya mengalami kerugian materiil saja.

“Truk diduga alami rem blong sehingga pengemudi tidak bisa menguasai kendaraannya kemudian mengalami out of control (OC) dengan titik jatuh berada disebelah kiri jalan dari arah Amlapura,” kata Unit Laka Satlantas Polres Karangasem, Ipda. I Nyoman Sucipta dikonfirmasi terkait lakalantas tersebut. (SUA)