Keterangan Foto: Warga Desa Pengaji Payangan Gianyar yang dihebohkan aksi pemerasan dengan senjata tajam terhadap korban Ni Made Sundari (51), Jumat (6/12/2019)
Gianyar, (Metrobali.com)-
Masyarakat Desa Pengaji, Kecamatan Payangan, Kabupaten Gianyar digegerkan dengan kejadian perampasan uang dengan senjata tajam secara paksa oleh orang yang tidak dikenal yang dialami salah seorang pemilik warung Ni Made Sundari (51), Jumat (6/12/2019) sekira pukul 15.40 wita.
Dari informasi yang berhasil dihimpun media ini, kejadian ini terjadi diawali dengan seorang pria yang tidak dikenal mengendarai sepeda motor scoopy warna merah dengan perawakan kulit bertato. Kemudian orang tersebut langsung masuk ke warung milik Ni Made Sundari (51) dengan mengibaskan pisau serta mengambil secara paksa uang yang ada d warung milik korban tersebut.
Setelah melancarkan aksinya, kemudian orang yang tidak dikenal tersebut melarikan diri dengan membawa uang sebesar Rp. 1 juta rupiah.
Kapolsek Payangan AKP I Gede Sudyatmaja, SH.MH. mengatakan bahwa pihaknya sudah mendapatkan informasi terkait aksi perampasan dengan senjata tajam tersebut, namun korban dikatakan enggan untuk melaporkan hal yang terjadi kepada dirinya ke Polisi.
“Tidak ada laporan ke polisi, semalam sudah di tangani korban namun yang bersangkutan tidam mau melapor. Sudah kita sarankan kalau ada permasalahan seperti itu agar melapor ke polisi biar bisa cepat kita tindak lanjuti, tapi ini malah melapor ke media sosial,” ujarnya, Sabtu (7/12/2019).
Meskipun tidak ada laporan, namun pihaknya tetap melakukan penyelidikan untuk mengantisipasi hal serupa terjadi lagi. “Namun yang jelas kita tetap melakukan lidik untuk antisipasi kejadian yang sama di kemudian hari, ” pungkasnya. (cat).