Wakil Bupati Klungkung I Made Kasta meninjau lokasi abrasi yang menerjang pantai Tegal Besar, Desa Negari, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Rabu (1/12).

 

Klungkung (Metrobali.com)-

Wakil Bupati Klungkung I Made Kasta meninjau lokasi abrasi yang menerjang pantai Tegal Besar, Desa Negari, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Rabu (1/12). Abrasi akibat gelombang pasang air laut ini terjadi pada 4 November lalu, menerjang sebuah bangunan warung dan rompok milik kelompok nelayan setempat.
Akibatnya lahan tempat berdirinya bangunan warung dan rompok nelayan hilang tergerus ombak dan berubah menjadi aliran sungai Bubuh. Demikian pula perabotan warung dan barang barang nelayan yang disimpan di rompok berupa 10 jaring dan 3 buah kano ikut hilang terbawa arus laut.
mudah mudahan pihak Balai Wilayah Sungai (BWS) Bali-Penida bisa segera menindak lanjuti usulan yang sudah kita laporkan, sehigga abrasi di tempat ini secepatnya ditangani. Jika tidak maka lahan ditempat ini bisa habis digerus ombak dan arus pantai yang sangat kuat.,” ujar Wabup Made Kasta.