Denpasar, (Metrobali.com) 

PT BFI Finance Indonesia Tbk (BFI Finance) kini menyediakan layanan pembiayaan berjamin properti di Bali. Layanan ini dirancang untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan modal usaha, investasi, dan keperluan multiguna lainnya. Dengan kehadiran BFI Finance di Bali, masyarakat memiliki opsi pembiayaan yang mudah, cepat, dan terpercaya.

BFI Finance menawarkan pembiayaan dengan agunan berupa sertifikat properti (rumah, ruko, rukan) yang bisa digunakan untuk berbagai tujuan produktif. I Kadek Tirtayasa, General Manager BFI Finance Region Bali & Nusa Tenggara (Nusra), menjelaskan bahwa layanan ini dihadirkan untuk mendukung perkembangan ekonomi dan sektor properti di Bali, yang terkenal sebagai pusat pariwisata dan bisnis internasional.

“Kami hadir untuk memberikan solusi pembiayaan berjamin aset properti kepada masyarakat Bali. Dengan pertumbuhan ekonomi dan properti yang pesat, layanan ini dapat dimanfaatkan untuk pengembangan usaha, renovasi rumah, dan berbagai kebutuhan lainnya,” ujar Tirtayasa.

Saat ini, BFI Finance telah memiliki lima kantor cabang di Bali, yakni di Denpasar (Grand Sudirman dan Gatsu), Gianyar, Tabanan, dan Singaraja.

Desliana Sidabutar, Product Head Property-Backed Financing BFI Finance, menjelaskan bahwa layanan ini menawarkan berbagai keunggulan, seperti bunga kompetitif 0,54% flat per bulan, proses pengajuan cepat (hanya 3 hari), dan nilai pencairan hingga Rp5 miliar. Selain itu, tenor pembiayaan berkisar antara satu hingga lima tahun, dengan tenor khusus hingga tujuh tahun bagi karyawan.

“Pembiayaan ini sangat cocok untuk pengusaha maupun karyawan. Kami berharap layanan ini dapat membantu masyarakat dalam meningkatkan taraf hidup dan mendukung perekonomian Bali,” kata Desliana.

Secara nasional, pembiayaan berjamin sertifikat properti telah mencatat pertumbuhan yang signifikan, dengan kenaikan 72% pada semester pertama 2024 dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. Pembiayaan ini kini menempati porsi 4% dari total portofolio pembiayaan baru BFI Finance.

Desliana menambahkan bahwa layanan BFI Finance menawarkan kecepatan proses yang menjadi salah satu daya tarik utama bagi konsumen. “Jika di bank proses persetujuan bisa memakan waktu hingga tiga minggu, di BFI Finance hanya membutuhkan tiga hari. Ini keunggulan yang akan terus kami tekankan kepada calon debitur,” jelasnya.

Meskipun persaingan bunga dengan perbankan cukup ketat, BFI Finance tetap optimis dengan layanan yang fleksibel dan cepat ini. Pengikatan jaminan dilakukan secara legal melalui notaris, sehingga memastikan keamanan bagi konsumen.

I Dewa Putu Artawan, Area Manager BFI Finance Business Area Denpasar, menegaskan bahwa kecepatan dan kualitas pelayanan akan menjadi kunci bersaing dengan kompetitor. “Kami akan terus menjaga kualitas layanan dengan motto Mudah, Cepat, dan Terpercaya. Kami optimis bahwa pembiayaan berjamin properti ini akan menjadi solusi unggul bagi masyarakat Bali,” ujar Artawan.

(jurnalis : Tri Widiyanti)