Pilkada Jembrana 2024, Paket Tamba-Dana Didukung PSI
Jembrana (Metrobali.com)
Pasangan atau Paket Tamba – Dana (Tamba-Suardana) mendapat dukungan dari partai non parlemen. Sebelumnya paket Tamba-Dana mendapat rekomendasi dari tiga partai besar yakni Golkar, Demokrat dan Gerindra.
Ketua DPD II Golkar Jembrana, I Made Suardana mengatakan, pada Pilkada Jembrana 2024 ini Paket Tamba-Dana mendapat dukungan dari PSi. Bahkan pihaknya telah menerima rekomendasi dari PSI.
“Rekomendasi (PSI) sudah kami terima. Kami, Paket Tamba-Dana sebelumnya juga telah menerima rekomendasi dari tiga partai besar,” ujar Suardana, Jumat (16/8/2024).
Menurutnya meskipun PPP telah memberikan dukungan kepasangan lain, dalam waktu dekat kemungkinan akan ada partai lain yang bergabung. “Kalau di Kabupaten sudah selesai. Tapi kita tetap menerima masukan dan kepentingan sehingga menunggu keputusan dari DPP. Dari parlemen sudah selesai. Non parlemen ada yang berjalan dengan kita,” jelasnya.
Ditegaskan Suardana, bahwa Koalisi Jembrana Maju (KJM) lima partai tidak bubar. Karena ada koalisi untuk Pilkada 2024 dan koalisi untuk kelengkapan dewan (AKD). “Kam (Golkar) yang mengawali. Kita rangkul semua partai yang ada untuk gerbong Pilkada 2024 berjalan semua,” terangnya.
Terkait PKB, Suardana berharap PKB bisa mengambil sikap dengan berjalan bersama Tamba-Dana di Pilkada 2024 terlebih PKB belum menentukan pilihan.
“Harapan kita, jika PKB belum menentukan sikap akan bisa berjalan bersama. Toh itu keputusan dari DPP. Kita menghormati, bersyukur dan legowo jika semisalnya memang ada perbedaan (dukungan),” harapnya. (Komang Tole)