DPW NasDem Bali Lanjut Gembleng Caleg NasDem Tabanan dan Jembrana, Julie Laiskodat Ingatkan Satu Fraksi Pasti Jadi!
Foto: Ketua DPW NasDem Bali, Julie Sutrisno Laiskodat bersama puluhan caleg saat orientasi calon legislatif (caleg) DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten Dapil Tabanan dan Jembrana, Selasa 20 Juni 2023.
Tabanan (Metrobali.com)-
Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Provinsi Bali melanjutkan gelaran orientasi calon legislatif (caleg) DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten dapil Tabanan dan Jembrana, Selasa 20 Juni 2023.
Dalam kegiatan yang dipimpin langsung Ketua DPW NasDem Bali, Julie Sutrisno Laiskodat, puluhan caleg dari kedua kabupaten tersebut sangat antusias menerima materi dan pemaparan demi persiapan bertarung di Pemilu 2024 mendatang.
“Kehadiran orientasi ini untuk terus memberikan semangat dan menjaga kesolidan para kader-kader di Kabupaten Tabanan dan Jembrana, karena untuk Pemilu 2024 nanti, untuk dua kabupaten ini kami inginkan ada raihan kursi DPRD yang maksimal,” jelas Julie.
Seperti diketahui pada Pemilu 2019 lalu, NasDem sukses menempatkan tiga orang kadernya untuk duduk di gedung dewan Kabupaten Tabanan dan hal ini menjadi pemacu semangat untuk membentuk satu fraksi gemuk DPRD Tabanan di pesta demokrasi mendatang.
Sedangkan di DPRD Kabupaten Jembrana, NasDem saat ini belum mampu meloloskan kadernya, tetapi untuk Pemilu 2024 nanti, optimis untuk mendapatkan kursi dewan.
“Dengan kekompakan para kader yang sudah terlihat, kami yakin mampu meraih target tersebut,” ungkap Anggota Komisi IV DPR RI ini.
Disisi lain, melihat kesolidan kader yang ada, Julie menegaskan NasDem Bali semakin semangat untuk memecah telur kursi DPR RI, apalagi sejak keikutsertaan partai besutan Surya Paloh di dua edisi Pemilu sebelumnya, belum ada kader Pulau Dewata yang mampu menembus ketatnya persaingan menuju Senayan.
“Kami optimis, jika terus menjaga kekompakan dan komitmen sesuai tagline partai, yaitu bersatu, berjuang, menang,” tegas Julie yang juga Ketua Pemenangan Teritorial Wilayah Bali, NTB, dan NTT, DPP Partai NasDem.
Sementara, setelah suksesnya gelaran orientasi caleg DPRD di Kota Denpasar, Kabupaten Badung, Tabanan dan Jembrana, berikutnya DPW NasDem Bali akan melanjutkan orientasi pada tanggal 21 Juni dengan mengunjungi Kabupaten Bangli dan Gianyar, lalu tanggal 22 Juni giliran Kabupaten Klungkung dan Karangasem, serta pamungkasnya di tanggal 23 Juni untuk Kabupaten Buleleng. (wid)