Foto: Kegiatan Penyerahan Buku Cerita kepada perwakilan dari Dinas Kesehatan Provinsi Bali, Dinas Pendidikan, Pemberdayaan Masyarakat dan Perguruan Tinggi di Bali di Konsulat-Jenderal Australia di Bali pada Senin, 12 September 2022.

Denpasar (Metrobali.com)-

Data menunjukkan bahwa lebih dari sepertiga anak Indonesia berusia 3-15 tahun dapat dikategorikan mengalami stunting (36,8% pada 2017). Infeksi parasit merupakan salah satu penyebab utama,  dimana beberapa wilayah di Bali diklasifikasikan memiliki infeksi tingkat sedang yang menyerang sekitar 24% anak sekolah. Kolaborasi Australia-Indonesia, melalui Departemen Luar Negeri dan Perdagangan Australia, bekerja sama dengan Universitas Udayana, Griffiths University dan Australian National University (ANU), telah mendanai sebuah kegiatan yang dirancang untuk mengurangi infeksi parasit di kalangan pelajar dan untuk meningkatkan pertumbuhan mereka, serta kemampuan dan kapasitas kognitif mereka untuk berkonsentrasi dan mendapatkan hasil maksimal dari studi mereka.

Ni Made Utami Dwipayanti, Ph.D, dosen di Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat dan juga peneliti di Centre for Public Health Innovation (CPHI), Fakultas Kedokteran, Universitas Udayana mekoordinir kegiatan ini dan telah menghasilkan sebuah buku cerita pendidikan kesehatan yang menarik, yang dirancang untuk pelajar, guru, dan keluarga di rumah, untuk mempelajari lebih lanjut tentang cara mencegah infeksi parasit dan meningkatkan kebersihan. Buku cerita tersebut diserahkan kepada perwakilan dari Dinas Kesehatan Provinsi Bali, Dinas Pendidikan, Pemberdayaan Masyarakat dan Perguruan Tinggi di Bali di Konsulat-Jenderal Australia di Bali pada Senin, 12 September 2022.

Dalam sambutannya, Konsul Jenderal Australia di Bali, Ms Anthea Griffin mengatakan, “Bali adalah jantung dari hubungan antar masyarakat kedua negara kita, dan kerjasama antara Universitas di Australia dan Universitas Udayana di Bali memperkuat pilar utama hubungan bilateral kita, termasuk perdagangan, investasi, kerjasama pembangunan, pendidikan dan pelatihan, serta penelitian dan inovasi.”

Hadir pada kegiatan ini Prof. Don Stewart, dari Griffith University, dan Prof. Darren Gray dari ANU yang telah bekerja sama dengan Indonesia selama hampir 10 tahun untuk mengurangi ‘buang air besar sembarangan’ dan meningkatkan sanitasi dan kebersihan di masyarakat pedesaan. Kegiatan penyerahan buku ini juga dihadiri oleh Wakil Dekan bidang Akademik dan Perencanaan, FK Unud, Dr. dr. I Gede Eka Wiratnaya, Sp.OT(K), Koordinator Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat, dr. Putu Ayu Swandewi Astuti, MPH, Ph.D, Koordinator Unit CPHI, Prof. dr. Pande Putu Januraga, M.Kes, Dr.PH, dan para peneliti dari Unit CPHI FK Unud. (rls)

Sumber: https://www.unud.ac.id/