Ilustrasi Tutup. (ist)

KARANGASEM, (Metrobali.com) –

 

Khawatir akan semakin merebaknya virus Corona, Pasar Pesangkan diwilayah Desa Adat Duda, Kecamatan Selat, Kabupaten Karangasem mulai har ini, Jumat (26/06/2020) ditutup.

Penutupan ini dibenarkan oleh Bendesa Adat Duda, Komang Sujana saat dikonfirmasi, “ya bemar mulai hari ini sampai batas waktu yang tidak ditentukan pasar Pesangkan ditutup,” ujarnya.

Menurutnya, salah satu alasan dilakukan penutupan pasar yang beroprasi tiga hari sekali tersebut adalah sebagai upaya untuk mencegah penyebaran virus Covid-19 menyusul ditutupnya Pasar Galiran yang berada diwilayah Klungkung.

Pihaknya khawatir, lantaran tiga hari sebelumnya, efek Pasar Galiran ditutup, pasar Pesangkan menjadi membludak sehingga demi keselamatan warga diputuskan mulai hari ini pasar pesangkan ditutup.

Lebih lanjut, sebelum penutupan pasar dilakukan, tiga hari lalu, pihak terkait juga sudah melakukan sosialisasi kepada seluruh pedagang bahwa Pasar Pesangkan akan ditutup hingga batas waktu yang tidak ditentukan.

 

Pewarta : Suartawan
Editor : Hana Sutiawati