“Pedanda Baka” Antar Dian Anindya Ke Jakarta
Denpasar (Metrobali.com)-
Berkat cerita yang berjudul “Pedanda Baka”, Wayan Dian Anindya Bhaskara siswa kelas VI SDN 2 Saraswati Denpasar berhasil menyabet juara I Nasional dalam lomba bercerita anak-anak berbahasa Indonesia yang diselenggarakan Kementerian Pendidikan Dan Kebudayaan Jakarta. Demikian terungkap saat Dian Anindya menghadap Walikota IB Rai D. Mantra didampingi Kadis Arsip Anom Suradi, Guru Pembina dan SKPD terkait. Senin (9/1).
Dijelaskan Anom Suradi, keberhasilan Dian Anindya menyisihkan peserta yang berasal dari 33 Propinsi di Indonesia tidak lepas dari kemampuan dan keseriusan yang bersangkutan dalam menghadapi event ini. Disamping dorongan orang tua, guru maupun fasilitasi dari Pemerintah Kota Denpasar dalam hal ini Bapak Walikota IB Rai D. Mantra yang sangat perhatian terhadap anak-anak yang memiliki talenta. Siswa kelas VI yang nantinya bercita-cita ingin melanjutkan sekolah di SMPN I Denpasar ini sedikitpun tidak ada perasaan gentar saat menunjukkan kebolehannya dihadapan dewan juri. Justru menurutnya yang ketar-ketir adalah orang tuanya sendiri yang kebetulan juga guru disekolahnya.
Menurut orang tuanya yang ikut mengantar, bakat anaknya sudah kelihatan sejak diusia 5 tahun namun kerana ajang untuk tampil jarang didapat akhirnya bakat tersebut terpendam. Baru setelah duduk dibangku sekolah dasar bakat Dian kembali diasah terutama oleh ayahnya Ketut Sudiana yang kebetulan berprofesi sebagai dosen di ISSI Denpasar. Sampailah pada puncaknya Dian berhasil menyabet beberapa piala khusus untuk lomba bercerita bahasa Bali maupun Indonesia baik tingkat Kabupaten/Kota, Propinsi maupun Nasional. Prestasi yang diukir Dian juga dilirik oleh salah satu stasiun TV Nasional Metro TV yang menayangkan live kemampuan Dian Anindya dalam bercerita atau mendongeng lewat acara Kick And Dy. Ditanya tentang cita-citanya Dian dengan sedikit malu menjawab “ingin menjadi dalang”, ucapnya.
Sementara Walikota IB Rai D. Mantra mengatakan bangga dan apresiassi atas prestasi yang diukir Dian Anindya. Dengan prestasi ini paling tidak Dian mampu memotivasi teman-teman disekolah untuk ikut berkarya mengangkat potensi lokal dan sudah barang tentu prestasi ini juga mampu mengharumkan nama daerah. Walikota juga berjanjin akan memberi ruang sekaligus menampilkan kemampuan Dian bercerita pada ajang HUT Pemkot nanti yang perayaannya dilaksanakan setiap 27 Pebruari. (Sdn.Hms.Dps.).
Tinggalkan Balasan
Anda harus masuk untuk berkomentar.