NGATURANG BAKTI

 Denpasar (Metrobali.com)-

Serangkaian Karya Agung Panca Wali Krama di Pura Penataran Sasih, Pejeng, Gianyar, yang puncak karya bertepatan dengan Purnamaning Sasih Kesanga (Soma Paing Langkir)  Pemerintah Kota Denpasar melaksanakan bhakti penganyar pada Rabu (24/2). Pelaksanaan bhakti penganyar  yang dipimpin langsung Walikota Denpasar IB. Rai Dharmawijaya Mantra serta melibatkan pimpinan SKPD dilingkungan Pemkot Denpasar, tampak pula dihadiri Ketua WHDI Bali Ny. Bintang Puspayoga.

 Bhakti Penganyar kali diikuti oleh SKPD Pemerintah Kota Denpasar serta pelaksanaan  ini terasa  sangat khusuk  diiringi dengan tarian wali,  topeng dan gambelan . Bhakti Penganyar yang di laksanakan di Pura Penataran Sasih Pejeng  merupakan suatu wujud rasa syukur yang dilaksanakan Pemkot Denpasar dalam upaya melanjutkan pembangunan di Kota Denpasar.  Walikota Rai Mantra mengatakan Dengan selalu memohon petunjuk kehadapan Ida Shang Hyang Widhi Wasa dari pelaksanaan upacara ini mampu memantapkan Sradha Bhakti kita dalam menjalankan kehidupan sehari-hari namun tak terlepas dari hal tersebut, dengan pelaksanaan bhakti penganyar ini merupakan wujud rasa syukur yang diberikan Pemkot Denpasar kehadapan beliau, agar senantiasa diberi kedamaian dan kesejahteraan.   

 Sedangkan Panitia Karya Cok Gede Rai Widiarsa Pemayun mengatakan, Karya Agung Panca Wali Krama di Pura Penataran Sasih yang dilaksanakan dari Desember 2015 dan puncak karya dilaksanakan pada purnamaning Sasih Kesanga Senin 12 Februari lalu.   Terkait dengan pelaksanaan karya ini 50 Tahun sekali yang tepat jatuh pada Tahun 2016 dan pelaksanaannya dilaksanakan oleh pengempon, pengemong, yang terbagi  17 Desa Pakraman yang diusung oleh 33 Banjar dan 5 Banjar Dinas. Dalam Karya Agung ini juga dipentaskan  tarian sakral dan langka seperti Tarian Sang Hyang Jaran. “Kami atas nama masyarakat serta  segenap panitia karya dan  pangempon Pura mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kota Denpasar yang selalu berperan aktif dalam membantu pembangunan serta keterlibatannya dalam bhakti penganyar di Pura Penataran Sasih ini,” katanya.RED-MB