Klungkung, (Metrobali.com)

Wakil Bupati Klungkung, I Made Kasta mewakili Bupati Klungkung menghadiri Peresmian dan Serah Terima Pompa Air Dengan Tenaga Surya Dari Pemerintah Jepang Untuk Irigasi Pertanian Subak Semeagung di Desa Tusan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Selasa (10/3/2020) Pagi. Acara serah terima dilakukan oleh Sekretaris Duta Besar Jepang di Indonesia Yosidha Kazuho kepada Kelian Subak Semeagung I Wayan Darta. Turut hadir Konsulat Jenderal Jepang di Denpasar Ohashi Koichi, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Klungkung Ida Bagus Juania serta krama Subak Semeagung.

Dalam sambutan Bupati Klungkung yang dibacakan oleh Wabup Kasta sangat mengapresiasi baik program hibah pengadaan air irigasi. “Atas nama Pemerintah Kabupaten Klungkung saya mengucapkan banyak terimakasih kepada Pemerintah Toyama City, Jepang dan Lembaga CORE (Center Of Excellence Comonity Base Renwable Energy) UNUD Denpasar,” ujarnya.

Lebih lanjut, Wabup Kasta berharap krama subak Semeagung agar menjaga keharmonisan dan kemitraan yang sudah tejalin dapat terus berkembang di bidang pembangunan lainnya guna terwujudnya Klungkung yang Unggul dan Sejahtera. “Khususnya kepada krama Subak Semeagung agar memanfaatkan hibah ini secara maksimal dan menjaga keberadaan proyek Hibah dari Pemerintah Toyama City, Jepang dengan baik untuk menjaga keberlanjutan kerjasama dalam pengembangan pembangunan di bidang lainnya,” harapnya.

Sementara itu, Sekretaris Duta Besar Jepang di Indonesia Yoshida Kasuno mengatakan bantuan mesin pompa air ini menggunakan tenaga surya sebanyak seratus panel dengan nilai 1,2 Miliyar. Pihaknya berharap bantuan ini agar dijaga dan dimanfaatkan dengan maksimal untuk pengairan lahan pertanian di Subak Sema Agung. Dengan bantuan ini diharapkan dapat meningkatkan penghasilan dan perekonomian para perani disini. “Mari jaga dan manfaatkan bantuan ini dengan maksimal. Semoga dengan bantuan ini akan meningkatkan penghasilan para petani,” ujarnya.(humasklk/puspa).