Wakil Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan meninjau langsung lokasi kebakaran sekaligus membantu korban yang terkena musibah kebakaran, Sabtu (18/05/2019).

Jembrana (Metrobali.com)-

Nahas menimpa Made Eka Dharma Putra (45) di Banjar Dauh Pangkung Jangu, Desa Pohsanten, Kecamatan Mendoyo. Rumahnya ludes dilalap si jago merah pada Senin (13/5) lalu sekitar pukul 13.00 Wita.

Musibah yang dialami Made Eka Dharma Putra ini mengundang keprihatinan Wakil Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan. Orang nomor dua di Bumi Makepung ini kemudian memberikan bantuan material berupa paket sandang dan pangan dan dukungan moral.

Wabup Kembamg datang bersama istrinya, Ani Setyawarini Kembang Hartawan didampingi Kepala BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Jembrana, Ketut Eko Susilo Artha Permana serta Camat Mendoyo I Putu Nova Noviana dan staf.

Made Eka Dharma Putra kepada Wabup Kembang menceritakan bahwa saat kejadian dirinya sedang bekerja di Denpasar, sedangkan keluarganya yaitu istri dan dua anaknya sedang berada di Pura Jati Luwih untuk bersembahyang. “Kemudian ada anak – anak datang dan memberitahukan bahwa ada api di rumah saya. Yang pertama sampai di rumah, istri saya, tapi api sudah besar” terangnya.

Dibantu warga dan petugas pemadam kebakaran api akhirnya berhasil di padamkan. Namun semua barang yang dimiliki sudah hangus terbakar. Dari kejadian itu Made Eka Dharma Putra diperkirakan mengalami kerugian hingga Rp.50 juta.

“Saya hanya bisa mengucapkan rasa terima kasih yang tak terhingga atas bantuan semua pihak. Apalagi sekarang langsung dikunjungi oleh pak Wakil (Wabup Kembang)” ungkap Eka

Sementara itu Wakil Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan menghimbau agar warga Kabupaten Jembrana selalu waspada dan mengecek instalasi listriknya serta mengganti kabel yang dirasa sudah lama.

“Saya harap semua warga Jembrana tetap waspada sebelum meninggalkan rumah. Pastikan tidak ada dupa atau api yang masih menyala” ujar Wabup Kembang.

Wabup Kembang juga meminta PMI dan BPBD Jembrana untuk memberikan bantuan dan yang terpenting untuk bisa membangun rumahnya kembali dalam jangka waktu dekat.

Sebelumnya Made Eka Dharma Putra juga menerima bantuan paket sandang dan pangan dari Dinas Sosial (Dindos) Pemkab Jembrana. (Humas Jembrana)

Editor : Hana Sutiawati