foto undiksha
Buleleng, (Metrobali.com)-
Penerimaan mahasiswa baru di Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) Singaraja melalui jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dilakukan dengan menggunakan dua jenis tes, diantaranya Computer Based Testing (CBT) dan Paper Based Testing (PBT). Pendaftaran melalui jalur SBMPTN ini akan dilakukan secara online melalui http://pendaftaran.sbmptn.ac.id. Sementara tata cara pengisian borang pendaftaran ujian tertulis dan keterampilan dapat diunduh di http://download.sbmptn.ac.id. Selanjutnya untuk biaya seleksi yang harus dibayarkan peserta SBMPTN melalui Bank Mandiri maupun BNI sebesar Rp 200 ribu. Sedangkan untuk mempermudah calon peserta seleksi mendaftar SBMPTN secara online, Undiksha Singaraja membuka Counter Pendaftaran SBMPTN. Counter ini mulai dibuka 15 Mei mendatang di empat lokasi. Di antaranya di SMAN 1 Selat, SMAN 1 Gianyar, SMAN 1 Negara dan Kampus Undiksha Pegok. Kuota SBMPTN minimal 30 persen, begitupula seleksi mandiri yang juga 30 persen dari keseluruhan mahasiswa baru yang diterima. Pada tahun ajaran 2016/2017 ini Undiksha Singaraja akan menerima 3.265 mahasiswa baru. Bagi yang ingin mengetahui lebih lanjut seleksi penerimaan mahasiswa baru Undiksha dapat menghubungi Humas Undiksha di Jalan Udayana Nomor 11 Singaraja nomor telepon (0362) 22570 atau email humas@undiksha.ac.id. Bisa juga menghubungi Kepala Bagian Humas Undiksha Ketut Agus Supradnyan melalui nomor telepon 08179725609. ”Kesiapan Undiksha Singaraja dalam menerima mahasiswa melalui jalur SBMPTN 2016, pendaftarannya dimulai 25 April 2016 hingga 20 Mei 2016. Sedangkan untuk Panlok Undiksha Singaraja akan membuka pos pendaftaran di beberapa kabupaten. Misalnya untuk di Kabupaten Karangasem bekerjasama dengan SMAN 1 Selat, sedangkan untuk di Kabupaten Klungkung, Bangli dan Gianyar dilakukan di SMAN 1 Gianyar. Selanjutnya untuk Kodya Denpasar, Kabupaten Badung dan Tabanan pos pendaftarannya di UPP 2 Denpasar/Kampus Undiksha di Pegok. Kabupaten Jembrana di SMAN 1 Negara” demikian dikatakan Rektor Undiksha Singaraja, Dr. I Nyoman Jampel,M.Pd, Selasa (26/4) di gedung rektorat Undiksha Singaraja.
Lebih lanjut ia mengatakan untuk posko bantuan pendaftaran akan dimulai tanggal 15 – 20 Mei 2016.”Khusus untuk Kabupaten Buleleng, kita akan bantu pendaftarannya dari awal hingga akhir jadwal pendaftaran” terang Nyoman Jampel.
Menurut Nyoman Jampel, selesai tahap pendaftaran, baik CBT atau PBT akan dilaksanakan 31 Mei mendatang. Selanjutnya hasil SBMPTN akan diumumkan 28 Juni mendatang.”Peserta yang mendaftar melalui SBMPTN, dapat memilih maksimal tiga program studi (prodi). Sementara peserta ujian yang hanya memilih satu prodi dapat memilih prodi di PTN manapun” ujarnya.”Peserta ujian yang memilih dua prodi atau lebih, salah satu pilihan prodi tersebut harus di PTN yang berada dalam satu wilayah pendaftaran dengan tempat mengikuti ujian. Pilihan prodi yang lain dapat di PTN di luar wilayah pendaftaran tempat peserta mengikuti ujian” imbuh Nyoman Jampel.
Iapun memaparkan SBMPTN merupakan satu dari tiga jalur seleksi masuk PTN. Dua jalur di antaranya yakni Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) dan seleski Mandiri. Kuota SNMPTN yakni 40 persen dari jumlah keseluruhan mahasiswa baru yang diterima di Undiksha Singaraja.”SNMPTN merupakan seleksi berdasarkan hasil penelusuran prestasi dan portofolio akademik calon mahasiswa selama sekolah di SMA sederajat” jelas Nyoman Jampel
Perlu diketahui disini, bahwa Undiksha Singaraja saat ini telah memiliki tujuh fakultas. Di antaranya, Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA), Fakultas Ilmu Sosial (FIS), Fakultas Olahraga dan Kesehatan (FOK), Fakultas Ekonomi (FE), Fakultas Teknik (FT) dan Fakultas Bahasa dan Seni (FBS). GS-MB